[Review] My Hero Ultra Impact: Kandidat Game RPG Anime Terbaik Tahun 2022

2022-02-15

Halo, sobat setia pembaca LDPlayer! Kita masih memasuki masa-masa awal tahun 2022. Tentunya, bagi sebagian gamer, sudah barang pasti telah menantikan kehadiran judul-judul game mobile terbaru di tahun ini. Kabar baiknya, dari sekian banyak judul gim baru yang baru saja dirilis, kami telah menyiapkan satu buah francis populer yang sebentar lagi akan kita ulas bersama-sama. Judul gim yang kami maksud adalah My Hero Ultra Impact.

 

download dan mainkan my hero ultra impact di ldplayer

 

My Hero Ultra Impact termasuk game RPG adaptasi anime yang sangat kami tunggu juga kehadirannya sejak tahun lalu. Tentunya, kami harap kamu juga, dong? Belum lama ini, gim garapan Bandai Namco ini telah dirilis secara global yakni tepatnya pada tanggal 9 Februari lalu.

 

Pada awalnya, mereka hanya merilis MHUI secara eksklusif di Jepang saja. Tak lama kemudian, pihak pengembang dan publiser pun mengumumkan rencana mereka untuk melepas My Hero Ultra Impact secara global, di mana euforia gamer di seluruh dunia tentu saja semakin besar.

 

Nah, setelah gimnya dirilis pasti kalian penasaran dong bagaimana impresi yang bakal disajikan oleh My Hero Ultra Impact? Tanpa perlu berlama-lama lagi, terus baca artikel ulasan ini sampai selesai ya.

 

Quirk - Kekuatan Super yang Kurang Optimal karena Model Gameplay-nya

 

Sebelumnya, kami ingin mengatakan bahwa seri My Hero Academia sendiri telah memasuki musim kelima, sedangkan musim keenam rumornya akan hadir di tahun 2022. Bagi kalian yang mengikuti seri ini dari awal, tentu sudah tak asing lagi dengan perjuangan Izuku Midoriya alias Deku sebagai si heroine utama filmnya.

 

review ulasan game my hero ultra impact

 

Kehadiran My Hero Ultra Impact sebetulnya tidak serta-merta memperpanjang lore ataupun malah menciptakan kanon cerita, menurut kami. Game ini justru tidak terfokus pada elemen itu, melainkan ingin mengajak kamu semua, sobat LDPlayer, merasakan sensasi bagaimana rasanya menjadi seorang murid U.A High School melalui ragam heroine di game ini.

 

Tapi.. sebetulnya ada poin yang terbilang kami sayangkan dari My Hero Ultra Impact. Apa itu? Sistem gameplay yang justru tidak seratus persen mencerminkan konsep dari filmnya itu sendiri.

 

Apa yang disorot di My Hero Ultra Impact justru hanya penggambaran kekuatan atau quirks itu sendiri. Bukan aksi karakter yang saling gebuk secara brutal, cepat, dan bengis ala Dragon Ball Budokai. Model turn-based mungkin menjadi penyebab masalah ini, di mana membuat segala-galanya dari game ini jadi terasa kurang ‘gurih’. Maka dari itu, kami menganggap kekuatan super para heroine di My Hero Ultra Impact terasa kurang maksimal, karena setiap kali menyerang harus menunggu giliran.

 

Terfokus Pada Sistem Gameplay dan Gacha

 

Jika kamu adalah pemain baru di francis populer My Hero ini, maka untuk memahami gambaran besar dari ceritanya perlu mencari referensi di luar, salah satunya dengan menonton serialnya.

 

gacha di my hero ultra impact

 

Kalau bicara soal pengembangan dari sisi karakter heroine tentu saja tidak mungkin cukup dibahas dalam game ini, karena My Hero Ultra Impact hanya berfokus pada pengenalan mekanik turn-based sebagai fundamental permainannya saja, sedangkan gacha hadir sebagai pemanis permainan.

 

Kami tidak sepenuhnya mengatakan bahwa gameplay dari My Hero Ultra Impact membosankan. Kami pada dasarnya punya pengalaman memainkan sejumlah game RPG turn-based dan tak memiliki masalah soal mekanik permainan yang satu ini. Namun, hanya saja fundamental dari game ini jadi terasa kurang meriah karena dibungkus oleh pemilihan sistem pertarungan. Ibaratnya, kamu memainkan gim Dragon Ball namun terasa seperti Final Fantasy.

 

Lalu, kami juga sempat merasa kalau game-nya jadi terasa sedikit monoton, meski pendapat bisa berbeda-beda. Kamu hanya mengulang-ulang serangan dan menunggu giliran, ketimbang melancarkan kombo yang brutal.

 

Kamu Bisa Bangun Tim Heroine Favoritmu Sendiri

 

Betul sekali, My Hero Ultra Impact bakal menyuruh kamu membangun dream team¬-mu sendiri.  Menariknya, justru di awal bermain kami justru malah ingin buru-buru melakukan Gacha, ketimbang menyelesaikan progres permainan. Alasannya, kami tak sabar ingin mendapatkan hero kategori UR (Ultra Rare) agar segera bisa diuji coba.

 

Kami sendiri sejak awal sudah mengincar salah satu heroine keren, yaitu Shoto Todoroki dan Ayahnya, Enjo Todoroki ‘Endeavor’ agar mereka berdua bisa menjadi kombo yang komplit. Karakter Eijiro Kirishima juga termasuk yang bagus karena bertipe power di mana hero berelemen power sangat wajib dimiliki dalam satu tim.

 

Bicara soal jumlah karakter di My Hero Ultra Impact, terhitung ada banyak meski kami belum mendapatkan semuanya. Jika ada banyak, maka kamu bisa bayangkan ada berapa jenis kombinasi tim yang bisa diciptakan?

 

Di awal permainan kamu bakal diberitahu melalui tutorial singkat, bahwa setiap ronde bakal memiliki urutan giliran untuk menyerang, 3 lawan 3. Tugas kamu sangat sederhana;  hanya perlu tahu kapan harus menyerang dan siapkan rencana. Sudah, begitu saja. Selebihnya, kamu akan diperlihatkan bahwa masing-masing heroine memiliki elemen dan serangan ultimate. Andai My Hero Ultra Impact hadir dalam format fighting atau bahkan adventure, kami yakin pasti akan lebih seru lagi.

 

Sebaliknya, selain soal pertarungan, kamu diberikan waktu yang sangat-sangat banyak untuk melakukan eksplorasi menu, misi utama, misi sampingan, sampai dengan… Gacha. Tujuannya untuk mempersiapkan segala-galanya. Di saat yang sama, kamu juga bisa menghabiskan waktu luang melakukan klaim setiap reward yang ada di My Hero Ultra Impact; mulai dari rainbow diamond atau tiket summon.

 

Semakin progres kamu meningkat, maka kamu bisa mencoba adu kekuatan di mode Arena PvP. Memahami aturan pertarungan di My Hero Ultra Impact sangat gampang. Kenali kekuatan dan kelemahan elemen setiap karakter yang ada; Destruction, Technique, Wisdom, Focus atau Strengh). Kemudian, masing-masing hero juga memiliki role masing-masing berdasarkan quirk mereka, entah itu sebagai healer, attacker, disabler, macam-macam.

 

Sebagai generasi yang terbilang cukup kenyang bermain gim turn-based RPG, kami ingin mengatakan bahwa tidak ada hal yang benar-benar baru. Tetapi, francis ini tetap terasa unik dari segi penokohan para heroine-nya.

 

Baca juga: Panduan Tier List My Hero Ultra Impact

 

Bagaimana Cara Memainkan My Hero Ultra Impact di PC?

 

Bermain My Hero Ultra Impact tentu bakal lebih puas di layar besar ketimbang layar standar, sobat LDPlayer. Alasan sederhananya adalah, karena game ini memang lebih cocok tampil di layar besar; visual karakter 3D dan aksi pertarungan yang sinematik.

 

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk bisa download dan memainkan game ini di PC dengan LDPlayer.

 

Pertama, sobat LDPlayer harus mengunduh emulatornya terlebih dahulu. Kamu bisa mengunjugi tautan yang ada di laman situs resmi kami.

 

Untuk memainkan My Hero Ultra Impact, kamu perlu mengunduh emulator LDPlayer versi 64-bit. Alasannya adalah karena game ini menggunakan core 64-bit dan oleh karena itu hanya bisa dimainkan di device yang menggunakan kernel 64-bit saja. Jika kalian menggunakan versi lain maka akan muncul notifikasi seperti di bawah ini:

 

download emulator ldplayer versi 64bit untuk memainkan game my hero ultra impact

 

Download emulator LDPlayer versi 64-bit ya sobat agar kalian bisa memainkan game My Hero Ultra Impact di PC atau laptop. Seteleh sobat mengklik tombol download, tunggu sampai proses unduhan sampai selesai.

 

Kedua, lakukan instalasi atau pemasangan emulator LDPlayer veri 64-bit di PC atau laptop kamu.

 

Ketiga, setelah proses instalasi emulator selesai, buka aplikasi LD Store untuk mencari game ini. Ketikkan judul game-nya pada kolom bar pencarian: My Hero Ultra Impact.

 

[Review] My Hero Ultra Impact: Kandidat Game RPG Anime Terbaik Tahun 2022

 

Lalu, klik tombol ‘Pasang’. Kalian akan dibawa ke laman Play Store dari game ini. Klik ‘Instal’ dan selesai, deh! Kalian sudah bisa memainkan game ini saat proses instalasi game di LDPlayer selesai.

 

install my hero ultra impact di ldplayer agar bisa memainkannya di pc atau laptop

 

Kesimpulan

 

My Hero Ultra Impact menurut kami termasuk gim J-RPG yang bisa membangun dan membuktikan bahwa hype beberapa gamer tidak sepenuhnya salah. Di saat yang sama, seri ini bisa menjadi penerus seri terkenal My Hero Academia: Strongest Hero yang sukses. Ekspektasi kami sendiri terbilang positif dan terbayar saat memainkannya. Jika kamu termasuk gamer penyuka francis My Hero tentu saja bakal setuju dengan pendapat kami.

 

Kalaupun ada hal yang kurang dari My Hero Ultra Impact, kami rasa itu ada di pemilihan model gameplay-nya, yaitu turn-based. Andai Bandai Namco memilih genre fighting atau adventure, mungkin impresi dari game ini akan lebih bagus lagi.

 

My Hero Ultra Impact akhirnya telah resmi dirilis secara global di awal pada tahun 2022. Itu artinya, kamu sudah bisa mengunduh game-nya sekarang juga melalui emulator LDPlayer.

 

Jangan lupa untuk terus membaca artikel update soal berita dan strategi seputar My Hero Ultra Impact dan judul-judul game lainnya hanya di situs resmi LDPlayer.

Mengunduh MY HERO ULTRA IMPACT Di PC