[Prapendaftaran] My Hero Ultra Impact: Intip Yuk Seperti Apa Game-nya Nanti

2022-01-17

Halo sobat LDPlayer! Bandai Namco telah membuka masa prapendaftaran atau pra-registrasi untuk game adaptasi anime My Hero Ultra Impact. Game ini sendiri bertemakan frenetic quirk RPG, yang artinya memiliki model gameplay cenderung cepat, energik, dan memanfaatkan kombo. Kemudian, kamu juga bisa menemukan sejumlah karakter heroine dan villain anime terkenal, beraksi dalam satu layar di game ini. Keren banget, ya?

 

prapendaftaran pre-register my hero ultra impact

 

Hal ini tentu mengingatkan kami dengan game All-Star Battle Royale di mana para karakter ikonik di industri game konsol hadir dalam satu layar.

 

Biasanya, beberapa judul game yang telah membuka masa pra-registrasi bakal direncanakan rilis secara global. My Hero Ultra Impact juga memang sebelumnya hanya dirilis eksklusif di region Jepang saja. Namun sekarang, game ini telah membuka masa pra-registrasi. Kesimpulan kami adalah tidak menutup kemungkinan My Hero Ultra Impact bakal dirilis secara global, dalam waktu dekat ini.

 

Pada kesempatan kali ini, kami ingin memberikan sedikit sneak-peak tentang My Hero Ultra Impact. Jika kamu sudah penasaran, intip yuk! seperti apa game-nya nanti. Baca terus artikel ini sampai selesai ya.

 

Model Gameplay My Hero Ultra Impact

 

prapendaftaran pre-register my hero ultra impact di emulator ldplayer

 

My Hero Ultra Impact memiliki konsep permainan J-RPG berbasis tim. Di dalam satu grup, kamu bakal memiliki tiga buah karakter yang sudah tidak sabar bertarung. Tetapi, tiap karakter sudah memiliki jatah menyerang masing-masing. Buktinya, kamu bisa melihat urutan angka giliran per-turn mereka di layar. Konsep gameplay yang diusung tentu terbilang sangat familiar dengan beberapa judul game RPG pada umumnya. Konsepnya, kamu bakal menyerang secara bergantian. Tetapi… kamu harus memperhitungkan setiap langkah, mirip permainan catur.

 

Meski begitu, My Hero Ultra Impact rasanya takkan seserius itu, kok, sobat LDPlayer!

 

Kemudian, arah dari model game RPG mobile modern juga cenderung lebih kasual dari segi gameplay-nya, ketimbang era di mana platform mobile belum menjamur. Jadi, bagi kamu yang menginginkan sebuah game kasual dengan bumbu aksi keren dalam format J-RPG, maka My Hero Ultra Impact adalah salah satu game yang tepat untukmu.

 

Sebelumnya, Xin Yuan Studio sendiri pernah bertanggung jawab seri My Hero Academia: Strongest Hero yang notabennya hadir dalam format open world. Tetapi, kali ini Bandai Namco memilih untuk tidak meracik seri My Hero terbaru menggunakan formula yang sama. Kami rasa hal ini adalah keputusan yang tepat.

 

Kehadiran Sistem ‘Sub-Party’

 

My Hero Ultra Impact mengizikan kamu merekrut dua karakter tambahan di luar party milikmu. Dua karakter ini diambil dari server regional. Itu artinya, secara tidak langsung kamu bisa merekrut dua karakter milik pemain lain. Namun dalam praktiknya, dua karakter support tersebut tidak ikut bertarung melawan musuh. Melainkan hanya sebagai penambah kekuatan party milikmu saja.

 

bagaimana cara prapendaftaran pre-register my hero ultra impact di emulator ldplayer

 

Masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai apakah sistem sub-party ini bakal memengaruhi gameplay secara umum. Kita lihat saja nanti.

 

Kehadiran Sistem Upgrade dan Elemen Karakter

 

Kalau berdasarkan My Hero Ultra Impact versi Jepang, game-nya memiliki fitur upgrade dan elemen karakter. Setidaknya ada tiga elemen yang kami tahu; fisik, mental, dan elemen presisi. Ketiga elemen itu saling seimbang dan lemah terhadap satu sama lain.

 

Elemen fisik < elemen presisi < elemen mental < elemen fisik

 

Tetapi, mengingat game ini hanya memiliki jumlah elemen yang terbatas. Tidak mengherankan juga apabila kamu bakal memerlukan karakter yang banyak agar saling menutupi kelemahan elemen masing-masing. Menurut kami ini adalah salah inti desain permainan yang perlu gamer ketahui.

 

Kostumisasi Hero Base

 

Menurut informasi resmi di situs resmi mereka, My Hero Ultra Impact memiliki sebuah fitur yang mirip dengan Hub. Kamu bisa mengkostumisasi Hub milikmu sendiri. Jika benar, kami menduga kostumisasi Hub yang dimaksud adalah ruangan yang bisa kamu dekorasi atau setidaknya ruangan template yang bisa dipilih.

 

Kemudian, jika sistem Hub ini terhubung dengan teman secara online, semoga avatar mereka bisa masuk ke dalam Hub milikmu agar terkesan lebih realistis. Ibaratnya kamu bisa nongkrong secara virtual.

 

Tetapi, belum ada informasi jelas apakah My Hero Ultra Impact bakal menyediakan fitur kostumisasi equip dan senjata karakter, mengingat adanya berita mengenai kehadiran mode PvP saat perilisan nanti.

 

Kehadiran Fitur Mikrotransaksi atau Gacha

 

Melalui situs resminya juga, My Hero Ultra Impact dikonfirmasi bakal memiliki sistem summon atau Gacha sebagai fitur IAP-nya. Tentu saja kamu bakal menggunakan mata uang asli, di mana untuk satu kali summon membutuhkan 50 hero gem, sedangkan sepuluh kali summon memerlukan 500 hero gem.

 

[Prapendaftaran] My Hero Ultra Impact: Intip Yuk Seperti Apa Game-nya Nanti

 

Jenis karakter dan equip yang bisa kamu tarik ada tiga kategori; Rare, Super Rare, dan Ultra Rare.

 

Menurut beberapa pemain yang sudah memainkan MHUI versi Jepang, persentase untuk mendapatkan tier ketiga hero di atas terbilang susah. Semisal kamu memiliki hero yang duplikat, maka otomatis game akan mengkonversinya menjadi koin (merupakan mata uang in-game untuk belanja).

 

prapendaftaran pre-register my hero ultra impact di emulator ldplayer

 

Dari informasi di atas kita boleh berkesimpulan; jika versi global menerapkan sistem yang sama, maka kamu harus bersiap merogoh kocek lebih dalam untuk mengoleksi tier hero tingkat tinggi. Tetapi harapan kami adalah semoga My Hero Ultra Impact versi global lebih ramah F2P, ya, sobat LDPlayer. Hal ini mengingat pemain F2P adalah komunitas yang memegang peran penting meramaikan game itu sendiri.

 

Bagaimana Cara Melakukan Prapendaftaran My Hero Ultra Impact di LDPlayer

 

Bermain My Hero Ultra Impact tentu bakal lebih puas di layar besar ketimbang layar standar, sobat LDPlayer. Alasan sederhananya adalah, karena game ini memang lebih cocok tampil di layar besar; visual karakter 3D dan aksi pertarungan yang sinematik.

 

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukan pra-registrasi.

 

Pertama, sobat LDPlayer harus mengunduh emulatornya terlebih dahulu. Kamu bisa mengunjugi tautan yang ada di laman situs resmi kami.

 

Untuk memainkan My Hero Ultra Impact, kamu perlu mengunduh emulator LDPlayer versi 64-bit. Alasannya, karena versi ini sudah bisa menjalankan banyak game mobile terbaru kategori high-end. My Hero Ultra Impact sendiri termasuk ke dalam kategori tersebut.

 

Tunggu proses unduhan sampai selesai.

 

Kedua, lakukan instalasi atau pemasangan emulator LDPlayer di PC atau laptop kamu.

 

Ketiga, setelah proses instalasi emulator selesai, buka aplikasi LD Store untuk mencari game ini. Kamu ketikkan judul game-nya pada kolom bar pencarian: My Hero Ultra Impact.

 

cara prapendaftaran pre-register my hero ultra impact di emulator ldplayer

 

Terakhir, klik tombol pra-registrasi. Kemudian, pilih ‘OK’. Selesai! Setelah game-nya rilis, LDPlayer otomatis langsung mengunduhnya.

 

Kesimpulan

 

My Hero Ultra Impact menurut kami bakal ikut meramaikan jagat J-RPG sekaligus menjadi penerus seri terkenal My Hero Academia: Strongest Hero. Antusiasme para gamer penyuka francis My Hero tentu saja sangat tinggi. Kami pun memiliki ekspektasi yang cukup bagus menunggu kehadiran game ini.

 

Bandai Namco sepertinya tahu betul bagaimana meracik model gameplay untuk seri My Hero Ultra Impact. Masih banyak orang yang menyukai genre turn-based J-RPG dan disaat yang sama dunia multiplayer semakin ramai. Itu artinya, My Hero Ultra Impact adalah game yang kamu wajib mainkan, apabila kamu adalah penyuka genre RPG dan anime. Kami rasa kehadiran mode PvP memang wajib hadir juga.

 

My Hero Ultra Impact dikonfirmasi akan hadir secara global pada tahun 2022, namun tanpa tanggal rilis yang pasti. Kabar baiknya, kamu sudah bisa melakukan pra-registrasi game-nya sekarang juga melalui emulator LDPlayer.

 

Nantikan terus berita terbaru seputar My Hero Ultra Impact di situs kami. Jangan lupa untuk membaca artikel ulasan atau panduan game lainnya juga, ya.

Mengunduh MY HERO ULTRA IMPACT Di PC