Soccer Manager 2022: Update Terbaru, Panduan Pemula, dan Cara Main di Emulator LDPlayer

2021-12-03

Halo sobat LDPlayer! Pada tanggal 30 November kemarin, pengembang Soccer Manager Ltd. memberikan update besar-besaran untuk game Soccer Manager 2022 yang sebelumnya dirilis secara global awal Oktober 2021. Sejak dirilis, Soccer Manager 2022 yang merupakan game simulasi manajer sepakbola langsung mendapatkan atensi besar dari pecinta sepakbola dan pecinta game Android. Hingga artikel ini ditulis, sudah ada lebih dari 500.000 unduhan game ini. Wow! Jumlah yang cukup fantastis ya untuk game yang baru dirilis.

 

Lantas update apa aja sih yang diberikan untuk game ini? Well, selain perbaikan masalah bug yang sering muncul, ada beberapa fitur baru yang kami rasa bisa menambah kesan realistis game ini, yaitu:

 

-Fitur pembelian pemain pinjaman (loan) baru

-Riwayat karir pemain (Key stats)

-Peningkatan tipe manajer

-Peningkatan AI di taktik, dan;

-Pengembangan pemain lebih cepat

 

Game Soccer Manager 2022 bisa dibilang mampu menawarkan pengalaman autentik nan realistis di gadget Android kamu. Di game ini, kamu dapat mengendalikan tim yang berisikan pemain-pemain sepakbola dan membimbing mereka memenangkan tropi untuk klub yang kamu pimpin. Sama halnya manajer di dunia nyata, kadang-kadang bisa sangat melelahkan menangani tim, terutama untuk player yang baru memulai. Ada berbagai fitur dan gameplay yang perlu dipelajari terlebih dahulu sebelum kita mulai terbiasa memainkan game ini. Di awal-awal, kita bisa benar-benar merasa kelelahan selain mempelajari fitur dan gameplay juga karena kita harus belajar mengatur tim dan strategi yang efektif untuk tim kita. Hal ini justru menurut kami adalah bagian dari aspek realistis game ini. Kita dibuat seolah-olah sedang menjadi manajer sepakbola betulan.

 

Nah, dalam artikel ini, kami akan memberikan panduan agar kamu bisa lebih mudah memahami Soccer Manager 2022. Dengan demikian, kamu dapat dengan mudah memahami konsep permainan, kontrol, gameplay secara keseluruhan, dan akhirnya mengerti bagaimana mengelola tim agar kamu bisa menjadi manajer sepakbola terbaik yang pernah ada! Baca terus panduan ini sampai selesai ya sobat LDPlayer!

 

Pertama: Tentukan Gaya Manajerial Kamu

 

Sebenarnya, hal ini tidak penting-penting amat sih. Tapi, di awal-awal game, kamu ‘dipaksa’untuk memilih tiga gaya manajerial yang dirasa paling pas dengan kamu.

 

Tiga tipe itu adalah:

1.Suit Manager: Tipe yang memberikan boost atau keuntungan finansial tim.

2.Tactical Manager: Tipe yang memberikan boost atau keuntungan taktik untuk tim.

3.Training Manajer: Tipe yang memberikan boost atau keuntungan selama sesi latihan.

 

Soccer Manager 2022: Update Terbaru, Panduan Pemula, dan Cara Main di Emulator LDPlayer

 

Sebagai pecinta sepakbola, kami rasa hal ini relatif kurang sesuai dengan realita karena semua aspek penting dan manajer yang baik harus memiliki ketiganya sekaligus. Jadi, agak aneh kalau kita diminta untuk memilih salah satunya.

 

Tapi, janganlah kamu khawatir! Setelah memilih salah satu di antara tiga tipe di atas, kamu masih dapat meningkatkan statistik masing-masing boost. Setiap kali, kamu bermain dan menyelesaikan sebuah pertandingan, kamu akan otomatis mendapatkan rewards yakni Manajer XP, yang dapat meningkatkan level kamu secara keseluruhan. Selain itu, saat kamu mencapai level baru, kamu juga akan mendapatkan Manager Points yang dapat kamu gunakan untuk meningkatkan statistik gaya manajerial kamu. Pastikan untuk menyimpan dan menggunakan Manager Points dengan bijak karena sangat berguna untuk kesuksesan kamu sebagai manajer di game Soccer Manager 2022.

 

main soccer manager 2022 di pc emulator ldplayer

 

Kedua: Pelajari dan Pahami dengan Baik Club Zone & Sponsor

 

sponsorhip soccer manager 2022

 

Club Zone adalah pusat keuangan klub kamu. Di sana, kamu bisa melihat upgrade-upgrade yang perlu dilakukan ternyata bisa meningkatkan keuangan tim melalui berbagai cara. Sumber pendanaan bisa berasal dari penjualan merchandise, pendapatan dari TV, dan lain-lain. Setiap bangunan di bagian Finance Facility dapat ditingkatkan juga. Beberapa bangunan bisa membantu meningkatkan pendapatan klub lho! Mmm… realistik banget sih ini. Selain itu, beberapa bangunan bisa membantu mencegah atau meningkatkan waktu pemulihan pemain kita dari cedera. Kalau di dunia nyata, ini sih selalu berkaitan dengan kualitas lapangan dan fasilitas medis.

 

Selain Club Zone, sebagai manajer, kamu juga perlu mempelajari sponsorship klub kamu ya. Sponsorship sendiri adalah bagian penting dari keuangan klub. Ada beberapa brand yang dapat kamu pilih untuk bermitra dan meminta mereka mensponsori kit yang digunakan pemain di saat yang bersamaan mereka juga memberikan uang untuk klub kamu. Sponsor ini sangatlah bervariasi dalam hal angsuran, jumlah, dan durasi. Hal ini tentunya memungkinkan kamu untuk memutuskan apakah kamu menginginkan peningkatan pendapatan yang stabil atau instan untuk klub kamu.

 

Ketiga: Tempat Latihan atau Training Ground

 

Tempat latihan atau training ground adalah fasilitas yang sangat penting untuk sebuah klub sepakbola baik di dunia nyata maupun di Soccer Manager 2022.

 

Di Soccer Manager 2022, training ground merupakan tempat dimana kamu bisa melatih pemain dengan menempatkan mereka di berbagai aktivitas latihan yang intens. Setelah itu, kamu dapat melihat performa individu dan kemajuan pemain setelah menjalani latihan. Training ground adalah fasilitas penting yang wajib sifatnya untuk di-upgrade. Jika upgrade dilakukan, kapasitas dan efektivitas latihan skuad kamu akan meningkat.

 

Training ground juga memberikan akses ke laporan latihan setiap pemain di mana kamu dapat melihat performa masing-masing. Pemain yang menunjukkan tanda-tanda peningkatan yang stabil biasanya akan terus berkembang begitu juga sebaliknya. Oleh karena itu, perhatikan selalu progress pemain ya sobat LDPlayer. Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan kebugaran pemain selama atau setelah pertandingan. Menjalani sesi latihan adalah salah satu cara terbaik untuk memastikan bahwa pemain kamu tetap fit dan siap untuk bertanding setiap minggunya.

 

Keempat: Lakukan Upgrade Klub dan Stadion

 

main soccer manager 2022 di pc emulator ldplayer

 

Soccer Manager 2022 memungkinkan kamu untuk meningkatkan seluruh infrastruktur klub dengan menggunakan anggaran yang kamu punya. Kamu dapat melakukan banyak hal untuk tim kamu, tetapi meningkatkan infrastruktur klub adalah aspek inti dari permainan ini. Setiap peningkatan akan membutuhkan waktu lama untuk diselesaikan, tetapi itu tidak akan sia-sia karena dapat memberikan peningkatan performa untuk tim kamu pada akhirnya.

 

Game Soccer Manager 2022 ini juga memungkinkan kamu untuk melakukan upgrade setiap bagian dari stadion yang merupakan salah satu bagian paling menarik dari game ini. Melakukan upgrade stadion berarti stadion klub kamu memiliki kapasitas yang lebih besar. Hal ini juga berarti ada lebih banyak supporter yang dapat diakomodasi untuk menonton tim kesayangan mereka bermain. Lebih banyak supporter juga berarti lebih banyak penjualan tiket yang juga akan meningkatkan pendapatan klub! Pokoknya, tidak ada ruginya deh melakukan upgrade stadion.

 

Kelima: Gunakan Pencari Bakat (Scout) & Upgrade Fasilitas

 

panduan main soccer manager 2022

 

Ada banyak sekali fasilitas yang dapat di-upgrade di game Soccer Manager 2022 ini. Salah satunya adalah pencari bakat. Jaringan pencari bakat yang baik memungkinkan kamu untuk meningkatkan dan mengontrol fasilitas scouting di klub kamu. Kamu dapat mengirimkan scout klub untuk mencari calon pemain bertalenta untuk bermain di klub kamu. Dengan meningkatkan fasilitas scouting, jumlah pencari bakat yang kamu kirim akan semakin banyak dan dapat meningkatkan atau boost efektivitas mereka dalam mencari pemain berbakat.

 

Seperti dalam kehidupan nyata, mempekerjakan seorang pencari bakat adalah hal yang menyenangkan karena kamu tidak pernah tahu pemain seperti apa yang akan dibawa oleh mereka. Mereka juga akan memberikan laporan terperinci tentang kemampuan calon pemain, seperti kondisi mental, keterampilan atau skill, sejarah, dan banyak informasi lain dapat ditemukan juga dalam laporan pemain.

 

Pencari bakat ini penting sekali untuk membantu kamu mencari pemain. Namun, statistik saja seharusnya tidak cukup untuk membuatmu yakin mendatangkan seorang pemain. Pertama, kamu harus hati-hati mengevaluasi kemampuan pemain terlebih dahulu dan bertanya pada diri sendiri apakah pemain tersebut benar-benar dibutuhkan dalam tim saat ini. Seorang pemain mungkin saja bagus, tetapi dia bisa saja tidak cocok dengan pola atau tipe skuad dan gaya bermain kamu. Dan terkadang, bahkan jika dia cocok belum tentu juga dia mau bergabung. Jadi, mencari sosok yang dibutuhkan tim dan mau untuk bergabung adalah dua hal yang sangat perlu diperhatikan sebelum kamu memutuskan untuk menawar seorang pemain.

 

Cara Main Game Soccer Manager 2022 di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Well, kita sudah membahas panduan ringkas tentang bagaimana cara mulai menjalani karir sebagai manajer sepakbola di Soccer Manager 2022. Sekarang, bagaimana sih caranya agar kita bisa memainkan game ini di PC atau laptop menggunakan emulator Android, LDPlayer? Tenang! Caranya mudah kok!

 

Untuk bisa memainkan game ini, kamu harus mengunduh dan memasang LDPlayer 64-Bit di PC kamu terlebih dahulu ya karena game ini hanya compatible dengan versi 64-Bit. Jika kamu mencoba mencari game ini di LDPlayer 3 atau 4 akan muncul notifikasi yang menyatakan kalau game ini tidak tersedia/cocok/compatible untuk gadget kamu.

 

Setelah itu, kamu bisa klik fitur search atau Toko LD untuk memulai pencarian game. Ketikkan saja nama game ini dan lakukan pengunduhan. Pasang atau install game di LDPlayer dan, voila, kamu sudah bisa memainkan game Soccer Manager 2022 ini di PC atau laptop kesayangan kamu!

 

main soccer manager di ldplayer

 

download soccer manager

 

Kesimpulan

 

Untuk kamu yang sudah familiar dengan game-game serupa seperti Football Manager, kami rasa kamu tidak akan terlalu susah untuk beradaptasi. Namun, untuk yang benar-benar pemula dalam game simulasi manajer sepakbola, kami berharap panduan ringkas kami di atas bisa membantumu memulai karir sebagai manajer lebih mudah.

 

Sebenarnya, ada banyak sekali fitur yang bisa terus diulik agar performa tim terus meningkat. Tapi, kami rasa setiap player akan menemukan gaya sendiri seiring berjalannya waktu sama seperti manajer-manajer sepakbola di luar sana yang memiliki ciri khasnya masing-masing.

Mengunduh Soccer Manager 2022 Di PC