[Review] Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

2022-07-11

Halo Sobat LDPlayer Indonesia! Kita bertemu lagi nih! Bagaimana kabar kalian? Semoga selalu sehat ya agar kita bisa terus bertemu hehe. Libur semester ini, kalian ada rencana pergi kemana nih? Jika tidak kemana-mana dan hanya di rumah saja, kebetulan kita punya sesuatu untuk kalian!

 

Tanpa berlama-lama lagi, ayo kita mulai artikelnya ya!

 

Keistimewaan Game Minecraft dari Mojang

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Siapa sih yang enggak kenal dengan Minecraft? Pastinya setiap gamers mengetahui game ini. Kalau tidak? Wah patut dipertanyakan gelar gamers tersebut haha.

 

  • Dunia yang sangat, sangat, sangat luas!

Minecraft yang telah dirilis pada tahun 2009 lalu sudah menjadi game yang sangat popular di antara kalangan gamers. Walaupun game ini sangat ringan dan grafis yang ditawarkan memang terkesan biasa saja tapi game ini mampu membawakan dunia game yang sangat luas loh! Bahkan game Minecraft mendapatkan penilaian dari Lifewire sebagai map dunia game yang sangat luas dibandingkan dengan game-game open world lain-nya! Jika dihitung ukuran map dunia Minecraft akan mencapai angka 60 juta meter atau jika kalian ingin bandingkan dengan Bumi yang kita pijak sekarang, maka ukuran dunia game Minecraft mencapai 5x-nya Bumi loh Sobat! Gimana? Gila banget kan haha.

 

  • Buatlah peradaban kalian sendiri dan buka semua misteri dunia Minecraft!

Tidak hanya berhenti di situ saja, setiap daerah-daerah di dunia game Minecraft yang sangat luas tersebut bisa kalian kunjungi loh! Setelah itu jika kalian ingin membangun rumah dan membawa orang-orang untuk datang bahkan menetap sebagai penduduk di daerah tersebut, bisa kalian lakukan!

 

Selain itu, setiap daerah yang ada akan membawa misterinya tersendiri. Seperti Zombie, Alien, hingga Monster-monster seperti Bigfoot, Lochness dan lain-nya! Sebenarnya tidak hanya itu juga ya, ada beberapa item langka yang mungkin jika kalian cukup beruntung bisa menemukan-nya.

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Dan juga karena dunia game Minecraft ini diprogram dengan nomor bit secara acak yang disebut “Seeds”. Maka, setiap saatnya akan ada kejadian-kejadian aneh yang tak terduga, seperti halnya secara tiba-tiba ada NPC yang menyerang pemukiman kalian dan mungkin juga akan terjadi bencana alam gunung meleturs, tsunami, dan gempa yang bisa menghancurkan kota dan membunuh kalian. Ini beneran bisa terjadi loh ya, kami tidak bercanda! Oleh karena itu sebelum membuat peradaban di tempat lain, lebih kalian fokus dahulu meningkatkan teknologi, pertahanan, dan ilmu pengetahuan di peradaban dan item kalian ya Sobat, agar mampu melewati hal-hal yang tidak terduga!

 

  • Konten-konten yang terusi diperbarui

Walaupun Minecraft adalah game lama, tetapi pihak publisher Mojang masih loh memberikan konten-konten terbaru setiap saatnya. Seperti dahulu yang tadinya hanya terdiri 16 material item saja sekarang sudah ada 32 material item yang bisa kalian temukan. Dan juga monster-monster yang telah kami sebutkan di atas dan masalah bencana alam tersebut merupakan hasil pembaruan yang telah dilakukan oleh pihak Mojang ya Sobat!

 

Menjadi God Mode di Mod Minecraft

 

Dalam permainan bergenre Survival City Building seperti ini tentu terdapat batas-batasan tertentu yang akan menghalangi kalian. Seperti contohnya item yang sulit ditemukan, musuh yang terlalu kuat, atau kalian akan mati kelaparan karena tidak adanya stok makanan.

 

Nah dengan adanya Mod Minecraft, masalah-masalah di atas bisa kalian atasi dengan mudah! Simplenya sih akan ada fitur-fitur premium in-game yang otomatis akan terbuka sehingga bisa mempermudah kalian bermain ya Sobat! Lalu bagaimana sih memainkan Mod Minecraft di PC menggunakan Emulator LDPlayer? Nih akan kami beritahu ya!

 

Cara Memainkan Mod Minecraft di PC Menggunakan Emulator LDPlayer!

 

Pertama buka Chrome yang ada di Emulator LDPlayer kalian, lalu ketik alamat link untuk mendownload Mod Minecraft seperti pada gambar di bawah ini Sobat! Lalu klik link yang sudah kami lingkari tersebut ya untuk memulai mendownload Mod Minecraft-nya!

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Selanjutnya jika ada pemberitahuan seperti ini, silahkan kalian klik download dan tinggal tunggu saja hingga selesai, deh.

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Tetapi kami kasih tahu nih, mendownload game melalui Chrome tidak secara otomatis langsung ter-install kalian harus melakukan-nya secara manual. Caranya mudah kok, jika download sudah selesai pada notifikasi bar diatas. Kalian bisa langsung klik dan pasti akan langsung ada tampilan seperti ini lalu klik pasang saja ya Sobat!

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Nah sekarang kalian bisa deh memainkan Mod Minecraft di PC Menggunakan Emulator LDPlayer!

 

Mainkan Mod Minecraft Secara Online

 

Dengan game bertema Open World dan dunia yang sangat sangat sangat luas ini pastinya akan terasa sepi dan membosankan jika kalian memainkan-nya sendiri ya kan? Oleh karena itu kalian perlu bermain secara online dan ajak teman-teman kalian untuk bergabung menaklukan dunia Minecraft! Kalian juga bisa membangun pemukiman kalian bersama, menjaganya dari musuh-musuh NPC yang datang ataupun pemain lain yang ingin menghancurkan pemukiman kalian!

 

Untuk bermain secara online di Mod Minecraft mudah banget kok! Sebelum masuk ke dalam game kalian bisa membuat akun dahulu seperti gambar di bawah ini ya Sobat!

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Dan selesai deh, kalian tinggal masuk ke dalam game. Mudah kan? Haha.

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Buat Aturan di Dunia Minecraft Kalian Sendiri!

 

Sebenarnya simple, tapi kami akan beri tahu karena takutnya kalian melewati ini sesaat ingin membuat dunia kalian sendiri. Seperti yang kalian pada gambar di bawah ini, akan ada pilihan World Name, Game Mode, dan Difficulty. Jelas dong ya dari tulisan saja kita sudah tahu apa kegunaan-nya.

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

World Name untuk memberikan nama pada hasil karya kalian, Game Mode untuk memilih Survival atau Creative dan terakhir Difficulty untuk mengatur tingkat kesulitan pada NPC yang ada. Dan di sebelah kiri kalian bisa menentukan jenis permainan yang ada ya Sobat! Jika kalian masih pemula, memilih general adalah pilihan yang tepat dan jika sudah pro nih bisa memilikh advanced. Jangan lupa juga untuk memilih multiplayer agar kalian bisa bermain bersama teman-teman.

 

Eksplorasi dan Bermain Tanpa Batas dengan Mod Minecraft Online di PC Menggunakan Emulator LDPlayer

 

Kesimpulan

 

Jadi bagaimana nih Sobat? Ya kali gak mau mainin Mod Minecraft di PC menggunakan Emulator LDPlayer setelah membaca ini, hehe. Apa lagi dengan dunia yang luas dan banyak pilihan bermain, pastinya memainkan Mod Minecraft akan memakan waktu yang lama. Duh, gak cocok banget kan ya jika memainkan-nya di smartphone kalian, baterainya pasti akan panas dan malah mempercepat umur dari smartphone kalian sendiri lalu jadinya rentan rusak. Belum lagi proses rendering dunia luas Minecraft yang sudah kami sebutkan di atas, udah paling cocok deh memainkan Mod Minecraft di PC menggunakan Emulator LDPlayer.

 

Jika kalian memainkannya di PC menggunakan Emulaor LDPlayer, kalian tidak perlu lagi khawatir akan baterai smartphone yang akan panas, kalian juga bisa bermain dengan layar yang lebar dan luas, sehingga memudahkan kalian memainkan Mod Minecraft ini! Belum lagi bisa bermain sambil multi-tasking juga, seperti mendengarkan music di Youtube, membuka browser untuk membaca berita dan banyak lain-nya!

 

Dan sepertinya pertemuan kita sudah cukup sampai di sini, kami temui lagi kalian pada artikel selanjutnya, jangan lupa juga untuk mengunjungi akun Tiktok dan Instagram kami di link berikut: Tik Tok LDPlayer Indonesia dan Instagram LDPlayer Indonesia.

 

Terima kasih dan sampai jumpa

Mengunduh Emulator Andriod LDPlayer Di PC