2022-06-30
Halo sobat LDPlayer! Apakah kalian bermain game Free Fire Max di PC menggunakan LDPlayer? Kalau iya, pastinya kalian sudah tidak asing dong gaya permainan solo vs squad di FF atau Free Fire? Pemain yang suka bermain dengan gaya solo vs squad ini adalah pemain yang memiliki kemampuan atau skill "dewa". Ia juga memiliki nyali dan kontrol emosi yang baik. Karena pada dasarnya bermain solo vs squad tidak mudah, sobat. Kalian harus berhadapan dengan empat orang musuh sekaligus dan tidak memiliki backup atau anggota tim support.
Meski memang agak begitu rumit dan banyak hal yang harus kalian kuasai, akan tetapi tidak ada salahnya kok untuk belajar bermain solo vs squad ini, sobat. Nah! Untuk membantu kalian belajar cara rmain solo vs squad FF sampai booyah. Penasaran seperti apa caranya? Langsung saja kita simak caranya di bawah ini!
Tips bermain solo vs squad FF yang pertama adalah memperhatikan tempat turun. Kalau ini adalah permainan solo vs squad pertama kalian di PC menggunakan LDPlayer, maka kami sarankan untuk turun pada tempat yang tidak terlalu ramai, sobat. Tempat yang paling aman adalah tempat yang tidak bernama atau hanya memiliki beberapa bangunan saja. Tujuannya adalah untuk menghindari mati di awal permainan dan baku hantam dengan banyak pemain dari squad lain.
Pastikan bahwa meski tempat tersebut tidak bernama tapi memiliki kualitas loot yang sangat bagus. Artinya, tempat tersebut menyediakan senjata dan perlengkap lainnya dengan baik. Setidaknya kalian bisa mendapatkan AKM dan perlengkapan medis lainnya. Jika senjata dan perlengkapan kalian sudah cukup, barulah memburu squad atau pemain lain.
Pemilihan tempat turun ini juga pastinya harus kalian kembangkan, sobat. Jangan terus-terusan kalian turun di tempat yang tidak bernama. Perkembangan pemilihan tempat ini diikuti dengan skill permainan solo vs squad kalian yang semakin meningkat ya. Karena turun di tempat ramai, pastinya squad yang kalian hadapi di awal permainan lebih banyak dan mereka memiliki kemampuan bermain yang cukup baik.
Jadi, kalau kalian merasa sudah bisa dan mampu menghadapi banyak pemain di awal permainan, kalian bisa nih belajar untuk turun pada tempat ramai. Pastikan juga kalian tidak tergesa-gesa saat rush di tempat ramai. Ingat bahwa kalian bermain sendiri, tidak ada yang bisa membantu kalian.
Penggunaan senjata wajib kalian perhatikan nih, sobat. Usahakan untuk menggunakan senjata terbaik di game Free Fire. Karena senjata terbaik memiliki damage lebih besar, dan ini bisa menguntungkan kalian dalam berhadapan dengan squad musuh. Penggunaan senjata terbaik ini berhubungan dengan lokasi turun kalian. Oleh karena itu, sebelumnya kami sampaikan bahwa meski kalian turun di tempat tidak bernama, pastikan tempat tersebut memiliki kualitas loot bagus.
Setidaknya dapatkan beberapa senjata berikut ini saat kalian bermain solo vs squad Free Fire di LDPlayer nantinya:
• M1014
• Famas
• AK-47
• XM8
• P90
• SKS
• MGL140
Oh iya, pastikan juga kalian menggunakan senjata AR+Sniper. Ini adalah kombinasi senjata terbaik untuk bermain solo vs squad di Free Fire.
Bermain solo vs squad Free Fire di PC menggunakan LDPlayer sudah pasti menuntut kalian untuk menggunakan strategi selama bermain. Karena kalian bermain sendiri, tentunya strategi yang kalian terapkan berbeda dengan bermain squad vs squad, sobat. Kalau kalian belum punya strateginya, berikut kami akan sarankan beberapa strategi bermain solo vs squad yang bisa kalian gunakan saat bermain Free Fire di LDPlayer nantinya.
Strategi solo vs squad versi LDPlayer yang pertama yaitu cari keuntungan posisi sebaik mungkin. Jangan panik kalau kalian di-rush oleh squad musuh. Pastikan kalian kuasai bangunan tersebut, seperti bisa menggunakan bantuan smoke, granat, dan pastikan kalian berada pada sisi bangunan yang tidak bisa terjangkau oleh ledakan granat ya. Kalian juga bisa manfaatkan perspektif TPP untuk memantau pergerakan squad musuh yang nge-rush kalian.
Jika berada di open field atau ruang terbuka, usahakan berada pada posisi atau tempat yang lebih tinggi. Tujuannya, supaya kalian bisa melihat musuh lebih mudah. Berada pada posisi yang lebih tinggi dari musuh juga bisa menjadi keuntungan saat menebak, sobat. Pemain yang berada pada posisi lebih rendah akan kalah mekanik.
Karena kalian bermain solo vs squad FF atau Free Fire, maka kalian harus gunakan perlengkapan sebaik mungkin. Seperti geranat, smoke bombs, flash bang, atau pun lainnya. Ini akan membantu kalian untuk mengalahkan squad dan menjaga pertahanan kalian lebih baik.
Ini adalah cara main solo vs squad FF selanjutnya yang wajib kalian terapkan nih, sobat. Mengapa pemain lain bisa bermain dengan sangat baik? Ya…salah satunya adalah mereka mengatur kontrol dan sensitifias. Karena kita bermain Free Fire di PC menggunakan emulator game mobile LDPlayer, tentu kontrol yang kalian terapkan berbeda. Menggunakan keyboard dan mouse, tentu akan membuat kontrol kalian jauh lebih unggul.
Kalian bisa memanfaatkan fitur LDPlayer yaitu pemetaan tombol untuk mengatur kontrol sesuai dengan kenyamanan masing-masing. Berikut adalah pemetaan tombol kami untuk bermain Free Fire. Kalian bisa terapkan contoh dari kami atau sesuaikan sendiri.
Sensitifitas juga penting nih, sobat. Dengan mengatur tingkat sensitifitas game Free Fire kalian, maka kalian bisa memberikan respon yang sangat baik. Ada banyak pengaturan sensitifitas yang bisa kalian ‘contek’. Atau kalian juga bisa menggunakan sensitifitas milik kami yaitu sebagai berikut:
Saat kalian main solo vs squad FF di PC menggunakan LDPlayer, maka kalian harus sedikit agresif. Apalagi ketika kalian berhasil knock out salah satu pemain dari squad musuh. Karena mereka berempat, maka mereka akan mencoba untuk melakukan revive atau membangkitkan kembali temannya.
Ini adalah situasi yang harus kalian kendalikan. Kalau mereka sampai berhasil membangkitkan kembali atau revive temannya, maka ini akan merugikan kalian. Oleh karena itu, apabila kalian berhasil knock out salah satu dari squad musuh, langsung saja kill atau bunuh pemain tersebut. Saat kalian berhasil membunuh salah satu dari mereka, maka musuh kalian akan berkurang satu.
Free Fire Max adalah sgame battle royale mobile yang paling banyak dimainkan di PC menggunakan emulator game mobile LDPlayer. Game ini memungkinkan kalian untuk bermain bersama dengan 49 pemain lainnya, dan untuk menang, kalian harus menjadi yang terakhir atau mendapatkan booyah. Ada beberapa mode permainan yang ditawarkan oleh game-nya yaitu solo, duo dan squad. Mode solo artinya kalian dan 49 pemain lainnya bermain sendiri. Sedangkan untuk mode duo, kalian akan bermain berdua dengan teman. Terakhir ada mode squad, yaitu mode ini memungkinkan kalian untuk bermain bersama dengan tiga orang teman kalian lainnya dalam satu tim.
Namun banyak pemain Free Fire di luar sana yang suka dengan gaya bermain solo vs squad. Selain lebih menantang, solo vs squad ini bisa menjadi ajang untuk melatih skill atau kemampuan bermain. Apabila kalian ingin belajar main solo vs squad ini, kami sudah berikan 5 cara main solo vs squad FF atau Free Fire yang bisa kalian pelajari. Silahkan baca baik-baik cara di atas, dan terapkan dalam permainan Free Fire kalian.