2022-06-22
Halo sobat LDPlayer! Di artikel ini, kami akan membahas tentang tier list game Artery Gear: Fusion. Game buatan developer BILIBILI ini tengah ramai dimainkan oleh puluhan ribu penggunakan LDPlayer. Yang mana Artery Gear: Fusion bisa kalian mainkan di PC menggunakan LDPlayer dengan sangat lancar atau tanpa kendala sama sekali.
Mengingat game Artery Gear: Fusion ini memiliki banyak karakter atau mecha, kami ingin memberikan informasi mengenai tier list Artery Gear: Fusion. Ini adalah daftar karakter yang ada pada game Artery Gear: Fusion berdasarkan tier atau tingkatannya. Bukan hanya memberikan daftarnya saja, sobat, akan tetapi kami juga akan sebutkan class dan kemampua apa saja yang karakter atau mecha tersebut miliki. Penasaran bukan apa saja tier list Artery Gear: Fusion ini? Yuk, kita simak informasinya berikut ini!
Seperti yang sudah kami sebutkan bahwa kami akan memberikan daftar ini berdasarkan tier atau tingkatannya. Ada tiga tingkat yang akan kami berikan yaitu S-Tier, A-Tier dan B-Tier. Tingkat ini adalah hasil pengamatan dan pengalaman bermain Artery Gear: Fusion kami di PC menggunakan emulator game mobile LDPlayer. Adapun maksud dari setiap tier tersebut, yaitu:
• S-Tier: karakter atau mecha yang ada pada S-Tier ini adalah yang terbaik, sobat. Mereka memiliki kemampuan di atas rata-rata dan tidak mudah untuk mendapatkan karakter di tingkat S-Tier ini.
• A-Tier: karena sulitnya mendapatkan karakter di tingkat S-Tier, kalian bisa menjadikan karakter yang ada pada A-Tier sebagai penggantinya. Kemampuan atau skill karakter A-Tier tidak kalah kuat. Damage yang dihasilkan oleh karakter A-Tier cukup besar.
• B-Tier: karakter yang ada pada B-Tier ini tidak sekuat S-Tier dan berada di bawah A-Tier. Apakah ini artinya B-Tier tidak direkomendasikan? Tidak juga, sobat. Meski kemampuan yang dimiliki oleh B-Tier dibawah A-Tier, tapi karakter ini bisa kalian andalkan di pertarungan yang sulit sekali pun.
Apabila sudah paham pembagian tier pada daftar list Artery Gear: Fusion ini, mari kita langsung saja bahas karakter pada setiap karakter dari masing-masing tier! Kami akan mulai pembahasan dari S-Tier terlebi dahulu, lalu A-Tier dan terakhir adalah B-Tier.
1. Sirius: karakter atau mecha pertama yang ada pada daftar S-Tier game Artery Gear: Fusion adalah Sirius. Ia termasuk karakter pertama yang kami masukan dalam daftar ini karena selain tingkat kelangkaan atau rarity-nya 5-star, Sirius memiliki kemampuan yang benar-benar serius, sobat, hehehe. Kalau kalian buka game Artery Gear: Fusion di PC menggunakan LDPlayer dan pergi ke statistiknya, Sirius memiliki kemampuan hampir pada setiap aspek yang kalian butuhkan. Sirius memiliki skill Shooting Star (135.9% DMG), Pinpoint Breakthrough (163.1% DMG) dan Sapphire Star Pendant (220.5% DMG).
2. Ginga: apabila kalian menginginkan karakter atau mecha dengan class assault, maka Ginga bisa menjadi pilihan kalian, sobat. Mengapa? Pada tier list Artery Gear: Fusion ini, kami menempatkan Ginga karena ia benar-benar bisa kalian andalkan, terutama pada pertempuran 1v1. Sebagai karakter dengan tingkat rarity 5-star, Ginga juga memiliki kemampuan yang masih bisa untuk berkembang. Sehingga ada kemungkinan apabila kalian berhasil mendapatkan karakter Ginga, damage yang ia hasilkan bisa bertambah.
3. Morris: karakter Morris adalah karakter healer terbaik di tier list Artery Gear: Fusion. Menurut kami, Morris pantas berada pada S-Tier Artery Gear: Fusion karena kemampuannya yang bisa menyelematkan semua anggota party. Emergency Mist Treatment adalah skill yang mampu menyembuhkan dan Pure Cure dapat memberikan healing pada AoE serta menghilangkan debuff.
4. Alice: karakter Alice adalah role support terbaik sejauh ini menurut kami. Karena selama kami bermain Artery Gear: Fusion di PC menggunakan LDPlayer, Alice dapat men-support anggota lain dengan baik. Ia dapat membeirkan buff ATK ke pada anggota party lain, dan damage yang ia hasilkan pun cukup besar lho, sobat! Dari skill Gravitational Collapse, ia mampu memberikan damage sebesar 84.8%, dan Universal Collapse sebesar 84.8% DMG.
1. Milvus: ada tiga skill Milvus yang bisa kalian manfaatkan untuk menghancurkan semua musuh kalian yaitu Raptor Claw, Laceration Cannon dan Raptor’s Trial. Dua diantaranya mampu memberikan AoE DMG yang cukup efektif kepada musuh. Meski berada pada A-Tier list di Artery Gear: Fusion, akan tetapi mendapatkan Milvus tidak mudah, sobat. Ia adalah karakter dengan tingkat rarity paling tinggi yaitu 5-star, sehingga kalian harus berusaha untuk melakukan gacha untuk memilikinya.
2. Quinn: sebagai karakter dengan class tactics di tier list Artery Gear: Fusion A-tier, Quinn bisa memberikan keuntungan kepada tim kalian saat melawan musuh. Mengapa? Quinn bisa memberikan buff ATK dan Speed untuk meningkatkan kekuatan tim melalui skill Battle Command. Sedangkan untuk Unconventional Cluster Bomb dapat meningkatkan serangan AoE dan Guided Missile Stinger dapat memberikan AoE DMG.
3. Ruri: saat bermain Artery Gear: Fusion menggunakan LDPlayer, kami sangat mengandalkan Ruri dalam pertempuran PvP. Ruri memiliki skill Sword Skill Monsoon yang dapat mengunci buff, Sword Skill Gust memberikan AoE DMG dan Secret Technique Rampaging Vision yang mampu memberikan extra buff ATK 2x.
4. Shyura: karakter sulit untuk kalian dapatkan, sobat. Akan tetapi mendapatkannya adalah hal yang sangat worth it. Shyura adalah karakter yang sangat fleksibel dan mampu di tempatkan dalam posisi apapun. Ia bisa menahan segala serangan musuh dengan sangat baik, dan ia juga bisa memberikan serangan besar yang dapat melemahkan pertahanan musuh. Shyura memiliki kemampuan Seismic Crush, Triple Armor dan Earthly Coil.
5. Grace: grace memiliki kemampuan seperti karakter Ruri, tapi yang berbeda adalah, untuk mendapatkan Grace jauh lebih mudah karena ia termasuk sebagai tier list di Artery Gear: Fusion 3-star. Ada dua kemampuan yang Grace miliki yaitu Free Firing dan White Phosphorous Bombs. Skill Free Firing akan memberikan damage besar kepada musuh, sedangkan Phosphorous Bombs akan memberikan serangan AoE. Menurut kami, dari dua kemampuan tersebut, kalian bisa menggunakan Grace pada mode PvE.
1. Ghost: meski berada pada B-Tier di game Artery Gear: Fusion, akan tetapi Ghost adalah karakter atau mecha yang sulit untuk kalian dapatkan. Ini karena tingkat rarity-nya yang cukup tinggi yaitu 5-star. Ghost adalah karakter tier list Artery Gear Fusion yang serba bisa karena ia mampu melemahkan pertahanan musuh dengan mudah. Ia juga bisa kalian gunakan dalam pertempuran mode PvE atau PvP. Meski begitu, damage yang ia hasilkan tidak seperti karakter pada tier S-Tier dan A-Tier ya, sobat.
2. Verbana: berbeda dengan karakter lainnya, Verbana hanya memiliki dua skill nih, sobat, yaitu Battleaxe Strike dan Violent Whirlwind. Keduanya bisa berguna untuk melemahkan kemampuan pertahanan musuh.
3. Hearin: kami punya karakter Hearin sebagai role healer pada tier list Artery Gear: Fusion. Ketiga skill Hearin benar-benar fokus pada healing atau penyembuhan. Impending Shot adalah serangan single yang dapat memberikan damage sekaligus healing. Restoration Grenade memberikan penyembuhan AoE serta menghilangkan debuff. Terakhir ada Repleneshment Request yang mana memiliki kemampuan sama dengan skill Restoration Grenade, hanya saja skill ini tugasnya adalah mengisi ulang atau request.
Artery Gear: Fusion adalah game RPG mobile buatan developer BILIBILI. Game ini memiliki banyak karakter atau yang disebut dengan mecha. Dari banyaknya karakter atau mecha yang ada pada game ini, kami berikan tier list Artery Gear: Fusion yang akan mempermudah kalian untuk memilih karakter terbaik mana yang harus kalian gunakan. Dari daftar tier Artery Gear: Fusion di atas, ada tiga tier yaitu S-Tier, A-Tier dan B-Tier. Silahkan pilih karakter mana yang kalian butuhkan dan kemampuan yang memang cocok dengan gaya permainan kalian.
Jika sudah memutuskan karakter mana, silahkan mainkan Artery Gear: Fusion di PC menggunakan emulator game mobile LDPlayer. Dengan bermain menggunakan LDPlayer, kalian memiliki keleluasan untuk mengontrol karakter atau mecha di game Artery Gear: Fusion dengan lebih mudah dengan adanya pemetaan tombol dan penggunaan mouse. Jadi seperti apapun kemampuan yang dimiliki oleh setiap karakter, tentu saja kemudahaan mengendalikan karakter akan membantu kalian mengalahkan musuh. Jadi tunggu apa lagi, mainkan Artery Gear Fusion sekarang juga di PC menggunakan LDPlayer!
Artery Gear: Fusion