[Strategi] Hal Kecil yang Membantumu Menang di Stumble Guys. Yuk, Coba Mainkan dengan LDPlayer!

2022-06-18

Halo sobat LDPlayer! Gimana kabar kalian? Masih semangat untuk bermain game kan? Kuy kepoin artikel berikut ini untuk kalian yang sedang menikmati kegembiraan bersama teman-teman kalian dengan game multiplayer lama yang sedang kembali hist akhir-akhir ini. Ya, kali ini ada beberapa hal kecil yang ternyata dapat membantu kalian menjadi pemenang dalam setiap rintangan yang ada pada game Stumble Guys.

 

Strategi simple stumble guys

 

Beberapa hal berikut ini ternyata berpengaruh besar untuk mendapatkan kemenangan kalian jika kalian mengetahuinya. Penasaran dengan apa saja hal yang perlu diketahui dalam permainan Stumble Guys? Yuk, baca artikel kali ini sampai selesai supaya kalian tidak ketinggalan dengan informasinya.

 

Jadi apa saja hal kecil yang berpengaruh terhadap kemenangan kita?

 

Stumble Guys merupakan game multiplayer dengan 32 pemain yang akan bertarung dalam 3 buah rintangan yang dibagi menjadi 3 babak. Babak pertama akan mengambil sebanyak 16 orang saja, dilanjutkan dengan babak kedua yang akan mengambil 8 orang sebagai player yang akan masuk ke babak ketiga. Babak penentuan akan diambil satu orang saja sebagai pemenang tunggal dalam pertandingan tersebut, artinya dalam setiap babak yang dilalui kalian tidak boleh melewatkan sedikitpun kesempatan untuk mendapatkan posisi podium pertama.

 

#Pertama

Hal ini dapat menjelaskan kepada kita bahwa hal pertama yang menjadi point penting untuk mendapatkan kemenangan dalam game Stumble Guys adalah “Waktu”. Kenapa? Karena hal ini menjelaskan bahwa setiap dekit sangatlah berarti dalam game Stumble Guys. Secara keseluruhan sebenarnya dalam game apapun yang sifatnya pertandingan itu membutuhkan ketepatan dalam kita menggerakkan karakter kita sehingga kita bisa mendapatkan efisiensi waktu bermain.

 

Strategi simple stumble guys

 

Ingatlah semakin sering kalian mengalami kendala dengan setiap rintangan yang ada dalam babak tersebut, maka kalian akan didahului oleh player lain. Entah itu kalian mengalami jatuh, terlempar karena terkena pemukul ataupun terpeleset. Kita tahu bahwa Stumble Guys memberikan rintangan yang sering terpisah arena sehingga menuntut kita untuk melompat. Jika kalian terjatuh maka sudah dipastikan kalian akan mengulang dari area bendera terakhir dimana kalian berada.

 

Hal ini juga menjadi point penting pendukung terlaksananya point pertama yang menyatakan bahwa “Jatuh artinya terlambat”. Jadi untuk kalian pemain Stumble Guys upayakan untuk jangan pernah mengalami jatuh dari arena pertandingan. Memang tidak mengapa, tetapi batas pemain yang dapat lolos dari setiap babak terbatas bukan? Jadi upayakan untuk tidak jatuh supaya waktu kalian efisien menuju garis finish.

 

#Kedua

Hal kedua yang perlu kalian manfaatkan adalah emoji. Hah emoji? Pasti dari kalian sudah ada yang tahu mengenai dua emoji bermanfaat yang disediakan oleh Stumble Guys. Sebenarnya emoji ini agak menjengkelkan jika kita yang terkena emoji ini, tapi hal ini merupakan salah satu strategi yang perlu kita tahu. Emoji pukul dan sliding, ya! kedua emoji ini memberikan efek terlempar ketika mengenai player lain. Meskipun sebenarnya kurang efektif karena emoji ini akan bekerja ketika kita tepat di sebelah player lain.

 

Strategi simple stumble guys

 

Adapun cara menggunakan emoji ini adalah saat dalam babak pertandingan kalian tinggal menempel player lain lalu klik gambar pesan yang berada di atas tombol lompat, nanti akan ada pilihan emoji apa saja yang kalian bawa ke dalam babak tersebut. Pastikan kalian sudah men-setup emoji tersebut ke dalam emoji yang kalian gunakan pada menu sesuaikan di dashboard gam Stumble Guys kalian. Oohh iya! Perlu kalian tahu bahwa emoji pukul dan sliding itu tidak gratisan ya sobat. Kalau kalian mau mendapatkannya secara gratis kalian bisa baca artikel ini.

 

#Ketiga

Untuk selanjutnya hal penting ketiga yang harus kalian tahu adalah manfaatkan lompat dan meluncur dengan benar. Untuk point ketiga ini saya lebih sarankan untuk digunakan pada rintangan Icy Height dan Super Slide supaya kalian tidak terperosok keluar dari jalur lintasan. Pada rintangan Icy Height lompat dan luncur akan sangat membantu dalam mengakhiri babak ini, karena di akhir menuju garis finish terdapat trek menurun yang curam dan banyak sekali rintangan pemantul yang akan mengganggu meluncur kalian.

 

Strategi simple stumble guys

 

Untuk mendukung berjalannya point ketiga ini dengan baik, saya sarankan kalian untuk menggunakan PC, kenapa? Karena ketika kalian menggunakan PC kontrol kalian akan dipegang penuh oleh keyboard jadi tidak ada kata jari basah akibat keringat yang mengganggu kontrol karakter kalian. Gunakan emulator LDPlayer pastinya untuk dapat memainkan game Stumble Guys dalam PC kalian. Kenapa harus LDPlayer? Karena hanya emulator LDPlayer yang bisa digunakan pada PC spesifikasi rendah serta disediakannya fitur mapping keyboard untuk memudahkan kalian mengontrol karakter kalian menggunakan keyboard. Ada fitur live streming juga lho! Bisa kalian coba tuh. Nih baca artikelnya supaya kalian paham dengan tutorial lengkapnya.

 

#Keempat

Point penting keempat yang perlu kalian ketahui adalah manfaatkan rintangan sebagai pendorong. Ya, ini merupakan hal kecil yang sangat membantu dalam permainan Stumble Guys. Manfaatkan peluncur pada rintangan seperti pada rintangan Humble Stumble yang memiliki lantai meluncur. Ini akan membuat karakterkalian sedikit terdorong kedepan sehingga kalian akan mendahului player lain yang berada di depan kalian.

 

Strategi simple stumble guys

 

Kemudian pada rintangan Cannon Climb yang memiliki palu yang berputar atau pada rintangan Spin go Round yang memiliki batang berputar, kalian bisa memanfaatkan pukulan palu atau batang berputar tersebut sebagai pemicu terlemparnya karakter kalian ke depan untuk mendahului pemain lain. Meskipun lemparan yang terjadi akan turun dengan sangat tidak baik, akan tetapi ini dapat membantu kalian mendahului player lain. Manfaatkan atasan pada bantalan untuk melompat juga ini sangat bermanfaat, bentuk atasan rintangan ini yang seperti kancing ternyata dapat menghasilkan lemparan yang tinggi jika kalian menginjaknya lho sobat.

 

Strategi simple stumble guys

 

Untuk mendukung point keempat ini saya saranakan kalian untuk men-setup settingan FPS kalian pada rate yang lumayan tinggi sobat karena efek lemparan yang terjadi akan sangat mengganggu jika kalian menggunakan FPS rendah. Cara men-setting FPS pada emulator LDPlayer adalah dengan masuk ke pengaturan dengan klik fitur pengaturan pada pojok kanan atas, kemudian klik set permainan. Nah disana kalian bisa mencentang “dapat mengmbuka frame rate tinggi” sehingga secara otomatis pada frame rate emulator akan men-setting pada 120 FPS.

 

Kesimpulan

 

Stumble Guys merupakan game multiplayer dengan basic tema dalam permaianan adalah adanya pertandingan untuk memperebutkan posisi pertama. Pertandingan terbagi menjadi 3 babak besar yang akan mengeliminasi sedikit demi sedikit pemain yang ikut dalam setiap babak. Ada beberapa hal kecil yang ternyata sangat membantu kita dalam memenangkan setiap babak tersebut. Pertama adalah waktu yang efisien, manfaatkan emoji pukul dan sliding untuk mendorong player lain, kemudian memnfaatkan lompat dan luncur dengan baik dan yang terakhir adalah memanfaatkan rintangan dalam setiap babak untuk mendapatkan lemparan ke depan. Ternyata hal ini banyak membantu untuk mencapai garis finish dengan sangat cepat.

 

Jadi jangan lupa untuk mencoba hal-hal kecil tersebut dengan emulator LDPlayer di PC kalian supaya semua hal tersebut dapat kalian temukan dan rasakan manfaatnya.

 

Terima kasih sudah membaca dan sampai jumpa pada artikel selanjutnya.

Mengunduh Stumble Guys Di PC