[Strategi] Ni No Kuni Cross Worlds: 4 Hal Penting yang Pemula Wajib Lakukan

2022-05-28

Halo sobat pembaca setia blog LDPlayer! Bagaimana pengalaman kamu setelah memainkan Ni No Kuni Cross Worlds di Emulator PC LDPlayer? Semoga memuaskan, ya! Apabila kamu belum memainkan Ni No Kuni Cross Worlds sama sekali, waduh, sayang banget kamu sedang melewatkan salah satu game MMORPG keren di tahun 2022. Buru-buru unduh dan mainkan game-nya, deh, sekarang juga!

 

strategi ni no kuni cross worlds

 

Kalau bicara dari kacamata pengalaman kami pribadi, sih, Ni No Kuni Cross Worlds terbilang menyenangkan banget. Banyak pengalaman seru juga yang kami alami saat menjelajahi secuil dunia Ni No Kuni Cross Worlds. Hal itu masih belum apa-apa, lho. Kemudian, dengan kehadiran salah satu karakter companion kami, Cluu, semakin membuat suasana gameplay jadi tambah kocak.

 

Ngomong-ngomong sobat LDPlayer, pada kesempatan kali ini kami bakal membawakan sebuah artikel bertemakan 4 strategi bermain Ni No Kuni Cross Worlds yang pemula harus kamu tahu.

 

Apa pasal? Dunia fantasi Ni No Kuni Cross Worlds terbilang luas sekali! Kamu bakalan tersesat kalau tidak tahu ke mana arah yang dituju! Engga sebegitunya juga, sih, tapi yang jelas artikel panduan ini penting banget supaya kamu bisa mendapat gambaran besar seperti apa Ni No Kuni Cross Worlds (apalagi kalau belum pernah memainkan seri sebelumnya).

 

strategi panduan naik level ni no kuni

 

Supaya tidak berlama-lama lagi, mari kita mulai saja pembahasan artikel 4 strategi penting buat kamu yang baru pertama kali memainkan Ni No Kuni Cross Worlds.

 

Selamat membaca, sobat LDPlayer!

 

Bagaimana Cara Memainkan Ni No Kuni Cross Worlds di PC LDPlayer?

 

Hal pertama yang ingin kami sampaikan adalah bagi kamu yang belum juga memainkan Ni No Kuni Cross Worlds, kami rekomendasikan untuk segera memainkan game MMORPG keren satu ini sekarang juga di PC LDPlayer.  Sobat LDPlayer dapat mengikuti langkah-langkah sederhana yang kami paparkan di bawah ini.

 

Pertama, sobat LDPlayer wajib memiliki emulator LDPlayer terlebih dahulu, dong. Caranya, kamu tinggal kunjungi laman utama di situs resmi LDPlayer Indonesia.

 

Setelah itu, kamu bakal dihadapkan oleh beberapa pilihan versi emulator LDPlayer. Ni No Kuni Cross Worlds dapat berjalan dengan dengan lancar di LDPlayer versi 64-bit. Alasannya, karena game garapan Netmarbel terbaru ini baru saja dirilis di tahun 2022 dan lebih stabil di versi ini. Kemudian, LDPlayer versi 64-bit juga sudah dapat memainkan banyak judul game mobile terbaru juga, lo!

 

Kedua, setelah proses instalasi emulator LDPlayer selesai, silahkan mengakses menu LD Store yang ada pada tampilan depan emulator. LD Store merupakan fitur pencarian game Android yang terhubung dengan akun kamu di Play Store. Kemudian, ketik judul game pada bar pencarian: Ni No Kuni Cross Worlds.

 

Ketiga, klik tombol ‘Unduh’. SELESAI! Sobat LDPlayer kini sudah bisa langsung memainkan Ni No Kuni Cross Worlds dan bergabung dengan orang-orang Indonesia lainnya bertualang di dunia fantasi yang super keren!

 

4 Stregi Penting yang Pemula Harus Tahu Saat Bermain Ni No Kuni Cross Worlds

 

Artikel panduan Ni No Kuni Cross Worlds di PC LDPlayer ini berkutat pada beberapa poin penting, teman-teman. Isinya mengenai hal-hal fundamental yang pemain pemula wajib paham supaya progresi permainan mulus tanpa perlu kebingungan. Selain daripada itu, kami juga akan membeberkan sejumlah deretan tip dan trik supaya agar leveling kamu jadi makin topcer!

 

Berikut adalah penjabarannya.

 

#1 - Ikut Alur Tutorial Permainan di Tahap Awal

 

Mengikuti alur tutorial Ni No Kuni Cross Worlds tidak boleh dilewatkan, sobat LDPlayer. Setidaknya, perhatikan betul-betul panduannya sampai kamu tiba di negeri Evermore. Memang laju alur cerita di Ni No Kuni Cross Worlds terbilang cukup cepat, tapi seharusnya hal tersebut tidak jadi masalah.

 

strategi ni no kuni cross worlds

cara main  ni no kuni cross worlds pc

 

Setelah kamu diperkenalkan tentang bagaimana konflik yang terjadi di dunia fantasi Ni No Kuni, selanjutnya kamu bakal dilepas untuk berfokus mengobservasi juga mempelajari bagaimana sistem pertarungan berjalan.

 

Jangan takut, karena semua ini dapat dipahami secara bertahap. Jika kamu melakukannya secara perlahan, maka kami jamin sobat LDPlayer bakal paham dengan mudah. Lagian semua game MMORPG pada dasarnya bakal mengecurut pada satu hal kok; leveling, meski tidak semua hal tentang leveling saja.

 

#2 - Rajin Menyelesaikan Misi di Ni No Kuni Cross Worlds

 

Strategi penting kedua adalah rajin-rajinlah menyelesaikan misi yang tersedia. Jangan takut kehabisan daftar kerjaan sebagai pahlawan kerajaan Evermore, sobat LDPlayer. Hal ini juga termasuk elemen permainan yang kami suka dari Ni No Kuni Cross Worlds. Level-5 dan Netmarbel nampaknya sengaja ingin membuat para gamer dan fans setia seri ini sibuk membabat habis segala misi yang ada.

 

cara main ni no kuni cross worlds di emulator ldplayer

 

Ni No Kuni Cross Worlds sendiri memiliki empat kategori misi: Main Mission, Reputation Mission, Swift Mission, Bounty Mission.

 

menyelesaikan misi di ni no kuni cross worlds

 

Main Mission mengajak kamu menyelami masalah utama di Ni No Kuni Cross Worlds. Misi ini banyak memberikan poin EXP dan juta beragam reward lainnya.

 

Reputation Mission berkutat di seputar pelayanan masyarakat. Kamu harus membantu NPC baik di dalam maupun di luar Kerajaan Evermore apapun bentuk tugasnya.

 

Swift Mission mirip dengan misi reputasi, namun perbedaannya Ia bersifat tak terbatas sifatnya. Kesimpulan sementara kami, kamu boleh berekspektasi bahwa misi ini akan terus ada sampai late-game.

 

Bounty Hunter Mission memerlukan kamu untuk mengalahkan musuh bos tertentu dan mendapatkan reward menarik. Level dan kekuatan karakter kamu bakal diuji di sini.

 

Jujur saja, kalau kami perhatikan jumlah exp musuh di Ni No Kuni Cross Worlds terbilang kecil, untuk mendapatkan 1% experience point saja butuh waktu cukup lama, lo! Jadi, karena itu kami menyarankan kamu untuk rajin menyelesaikan misi di Ni No Kuni Cross Worlds.

 

Ada juga misi selain dari keempat kategori yang kami sebutkan di atas di mana bakal membuat sobat LDPlayer terus sibuk untuk menyelesaikan setiap tuntutan yang ada.

 

#3 -  Tingkatkan Armor dan Weapon di Ni No Kuni Cross Worlds

 

Strategi ketiga, Ni No Kuni Cross Worlds memiliki elemen upgrade yang terbilang bervariasi. Mulai dari level senjata, enhance, hingga awakening. So, sobat LDPlayer jangan ragu untuk rajin menaikkan level arsenal kamu kapan pun di mana pun.

 

Ni No Kuni Cross Worlds bukan game yang sulit kalau kamu ingin progres permainanmu terus meningkat. Game ini nampaknya didesain khusus agar para player bisa dengan mudah mengakses hampir seluruh konten yang disediakan.

 

cara main ni no kuni cross worlds di emulator ldplayer

 

Contohnya, kamu dapat menaikkan level arsenal persenjataan kamu langsung di layar permainan, tanpa perlu mengunjungi blacksmith atau NPC serupa. Di tengah-tengah pertarungan kamu dapat mengakses hampir semua menu yang ada. Hal ini tentu saja terasa sangat efisien dan efektif bagi sobat LDPlayer yang ingin bermain MMORPG dan engga mau ribet.

 

Kemudian, material untuk menaikkan level armor dan persenjataan pun terbilang mudah didapat dari drop musuh. Untuk lebih jelasnya lagi, kami akan membahas tentang hal ini di artikel terpisah.

 

Strategi 4 – Naikkan Level Familiar dan Mount

 

Strategi keempat, Ni No Kuni Cross Worlds menyuntikkan fitur bernama Familiar. Familiar adalah semacam pet yang dapat membantu kamu bertarung dan berevolusi layaknya Pokemon. Di awal-awal permainan, sobat LDPlayer bakal mendapat sebuah Familiar. Oleh karena itu, progres companion satu ini wajib terus ditingkatkan.

 

strategi naik level cepat di ni no kuni cross worlds

 

Dari pengalaman kami, kamu hanya perlu terus melanjutkan permainan setidaknya sampai level 17 dan menyelesaikan salah satu misi utama untuk bisa mendapatkan mount Catarumpus.

 

Sebetulnya, di Ni No Kuni Cross Worlds ada dua kategori pet; Familiar dan Mount. Nantinya, saat sudah mengerjakan suatu quest, kamu dapat mengendarai seekor kucing bernama Catarumpus yang nantinya ia berguna sebagai alat transportasi.

 strategi naik level cepat di ni no kuni cross worlds

 

Kesibukan kamu melakukan aktivitas grinding dan leveling harus dialokasikan untuk pet kamu juga. Kabar baiknya, apabila kamu menaikkan level mereka, maka kamu bakal mendapatkan bonus status juga, sobat LDPlayer.

 

Kesimpulan

 

Ni No Kuni Cross Worlds menghadirkan gameplay yang kompleks namun aksesibel di saat yang sama. Hal ini yang kami sukai dan berikan Strategi plus untuk game terbaru garapan Netmarble dan Level – 5.

 

Ni No Kuni Cross Worlds mungkin bagi sebagian orang terkesan generik, namun bagi kami tidak demikian. yang fantastis, menurut kami. Apa pasal? Konsep yang ditawarkan game ini memang bagus. Dari segi cerita, terbilang menarik. Kamu seolah sedang memainkan game single-player yang padahal ini adalah MMORPG.

 

Kalaupun Ni No Kuni Cross Worlds adalah gim J-RPG, kualitasnya justru malah semakin bagus kami rasa.  Di sisi lain, kami menyukai setting dunia fantasi yang didesain sangat menunjukkan khas Studio Ghibli. Kami termasuk yang gemar menonton film-film karya Hayao Miyazaki.

 

Ni No Kuni Cross Worlds kami rasa sangat sesuai bagi kamu yang masih memiliki kecintaan dengan anime dan fantasi. Game ini juga bisa melepas rasa kangen kamu yang mungkin sempat menunggu-nunggu kelanjutan seri ini sebelumnya.

 

Game ini sendiri telah resmi dirilis secara global pada 25 Mei 2022 di platform mobile. Server-nya sendiri sudah dibuka untuk publik dan kamu sudah dapat bergabung dengan para player lain dari seluruh dunia untuk menjelajahi jagat fantasi yang luas dan tak terbayangkan sebelumnya.

 

Jangan lupa untuk terus berikan dukungan kepada kami dengan cara memberikan like dan komentar kamu semua di Fanspage Facebook resmi LDPlayer Indonesia, ya? Nantikan juga kehadiran ragam berita terbaru mengenai game mobile dan panduan lainnya.

Mengunduh Ni no Kuni: Cross Worlds Di PC