[Strategi] Ys 6 Mobile: Tips Buat yang Baru Memulai Petualangan!

2022-05-17

Halo para pembaca setia LDPlayer! Senang sekali nih rasanya kita dapat berjumpa lagi. Nah pada kali ini, tentunya kami akan menemani kalian lagi dengan artikel seputaran game-game yang akan dijamin menarik perhatian kalian. Nah untuk kali ini, kami secara spesial akan memberikan kalian tips memainkan Ys 6 Mobile, khusunya kalian yang baru mulai memainkan game ini. Tapi sebelum kalian menyimak lebih lanjut tips dari kami, sebaiknya kalian baca dulu terlebih dahulu review kami tentang game ini ya. Supaya lebih cepat dan mudah, kalian dapat klik link yang ada di sini ya guys: Review Game Ys 6 Mobile.

 

[Strategi] Ys 6 Mobile, Tips Untuk Para Beginner yang Baru Memulai Petualangan!

 

Jadi, bagi kalian yang sudah tidak sabar untuk mengetahui tips apa saja yang akan kami berikan, simak kelanjutannya di bawah ini ya.

 

Fokus Untuk Tingkatkan Level Karaktermu

 

Leveling Up memang sudah menjadi hal yang wajib di dalam setiap permainan bergenre MMORPG. Berbagai cara dapat dilakukan untuk melakukan hal tersebut, mulai dari menjalankan misi utama atau grinding melawan monster untuk mencapai level yang ingin dicapai.

 

Di dalam Ys 6 Mobile ini pun juga tidak berbeda. Pada saat kalian baru pertama kali memulai game ini, maka sebaiknya kalian prioritaskan untuk menaikkan level dari karaktermu terlebih dahulu. Mencapai level tinggi adalah hal yang penting karena berbagai tugas harian dan event baru akan terbuka jika kamu sudah mencapai level tertentu. Menaikan level juga sangat penting untuk memperkuat karaktermu dan membuka berbagai macam skill baru dari job atau class yang telah kalian pilih.

 

Jalankan Main Quest dan Side Quest Sebanyak Mungkin

 

[Strategi] Ys 6 Mobile, Tips Untuk Para Beginner yang Baru Memulai Petualangan!

 

Jika kalian men-setting game ini menggunakan Bahasa Indonesia, pada sebelah pojok kiri dari layar akan terdapat panel yang menuliskan “Misi” yang merupakan Main Quest yang terdapat di dalam game ini. Jika karakter kalian sudah mencapai level yang cukup tinggi, maka sebaiknya kalian jalankan Main Quest yang terdapat di panel Misi tersebut.

 

Menjalankan Main Quest dari game ini akan menghadiahkan kalian coin dan exp yang akan berguna untuk menaikkan level karaktermu lebih jauh lagi dan membantu kalian untuk mendapatkan resource untuk peningkatan karakter kalian seperti bahan untuk penguatan item.

 

Nah, lalu kalian juga harus menjalankan side quests yang dihadirkan di dalam game ini. Salah satu contoh side quest yang memberikan kalian imbalan paling menarik adalah side quest dengan judul: Perjalanan Pemberani. Jadi di dalam side quest ini, kalian harus menyelesaikan beberapa misi cerita yang akan memberikan kalian imbalan berupa item-item langka seperti “Senjata Pemberani”, “Mahkota Berkah Suci”, dan masih banyak lagi.

 

Kelola Peningkatan Equipment Sebaik Mungkin

 

[Strategi] Ys 6 Mobile, Tips Untuk Para Beginner yang Baru Memulai Petualangan!

 

Di dalam game Ys 6 Mobile, sistem upgrade atau peningkatan equipment yang dimiliki oleh game ini tuh cukup ribet ya. Ribet yang dimaksud di sini adalah, contohnya jika kalian ingin melakukan peningkatan pada armor yang kamu gunakan saat ini, maka akan terdapat kemungkinan peningkatan akan gagal dalam proses nya.

 

Proses peningkatan equipment ini pun akan memerlukan batu enhance terlebih dahulu, dan jika terdapat kegagalan pada saat melakukan peningkatan, batu enhance tersebut akan tetap terpakai. Dan kalian juga harus mempersiapkan terlebih dahulu coin untuk melakukan peningkatan equipment. Memang terdapat beberapa item yang dapat meningkatakan kemungkinan berhasil dalam melakukan peningkatan equipment, namun item tersebut cukup sulit untuk ditemukan, jadi pikirkan baik-baik terlebih dahulu sebelum kalian ingin melakukan peningkatan pada equipment kalian ya.

 

Equipment kalian juga dapat semakin diperkuat dengan memanfaatkan slot untuk mengisi batu permata. Nah, batu permata tersebut akan berfungsi sebagai batu enchanment yang berfungsi untuk menambah status pada equipment kalian, seperti contoh terdapat batu permata yang menambahkan HP.

 

Maksimalkan Penggunaan Limit Exp di Event

 

[Strategi] Ys 6 Mobile, Tips Untuk Para Beginner yang Baru Memulai Petualangan!

 

Event yang terdapat di dalam Ys 6 Mobile bisa terbilang sangat banyak loh guys. Saking banyaknya, per hari nya game ini akan membatasi exp yang dapat kalian terima jika kalian memutuskan untuk menjalankan event-event yang hadir di game ini. Nah kami sarankan agar kalian gunakanlah batas Exp kalian semaksimal mungkin dalam sehari saat kalian login.

 

Nah, untuk para pemain yang masih relatif baru dengan game ini, kalian sebaiknya ikuti event yang sesuai dengan level kalian terlebih dahulu. Kalian dapat menjalankan beberapa event seperti boss rush yang hadir pada jam tertentu dalam sehari. Tapi jika kalian yang ingin menaiki leaderboard setinggi mungkin, kalian dapat mengikuti event Arena.

 

Tapi event yang wajib kalian ikuti adalah event yang bernama “Pemurnian Peralatan”. Event ini akan menghadiahkan berbagai macam peralatan yang bagus, mulai dari equipment kuning hingga equipment merah yang merupakan kelas tertinggi. Lalu jika kalian ingin fokus untuk menaikkan exp saja secepat mungkin, kalian dapat menjalankan event bernama “Kebangkitan Mesin”.

 

Fokus Selesaikan Panel “Harus Lakukan”

 

Pada panel sebelah kanan layar, kalian akan menemukan icon dengan tulisan “Harus dilakukan”. Jika kalian sudah meng-klik icon tersebut, kalian akan disambut dengan panel “tugas harian” yang berisikan tugas-tugas yang kalian dapat selesaikan dalam hari saat kalian login. Namun di bagian atas dari panel tersebut, akan terdapat bagian-bagian yang berisikan jempol yang menandakan tugas harian tersebut termasuk bagian “Harus Lakukan”.

 

Kalian sangat kami sarankan untuk menyelesaikan semua “Harus Lakukan” yang terdapat di dalam game ini, karena setelah kalian berhasil menyelesaikannya, kalian akan dihadiahi dengan exp yang sangat besar beserta kesempatan untuk mendapatkan item atau resource yang berharga.

 

Mengatur Keyboard Mapping

 

Dalam bermain Ys 6 Mobile, tentunya hal seperti keyboard mapping akan menjadi sangat krusial karena kalian akan berhadapan dengan banyaknya monster yang berkeliaran. Tapi kalian tidak perlu khawatir, Emulator LDPlayer memberikan kalian kebebasan untuk mengatur mapping keyboard sesuka hati kalian, jadi kalian dapat memainkan game ini senyaman mungkin. Cara mengatur keyboard mapping nya sendiri juga mudah banget kok.

 

Klik, tombol Keyboard Mapping di bawah logo Settings.

 

[Strategi] Ys 6 Mobile, Tips Untuk Para Beginner yang Baru Memulai Petualangan!

 

Setelah itu kamu langsung dapat mengatur tombol apa saja yang dibutuhkan. Kamu juga bisa sesuka hati menaruh letak lokasi tombol tergantung game apa yang kamu mainkan loh!

 

[Strategi] Ys 6 Mobile, Tips Untuk Para Beginner yang Baru Memulai Petualangan!

 

Kamu juga bisa melihat logo-logo yang ada. Logo tersebut memiliki artinya tersendiri. Kamu bisa dengan bebas meng-kustomisasi nya juga. Setelah selesai kamu bisa mengklik tombol save deh.

 

Jadi, jangan khawatir lagi dan bingung jika kamu ingin memainkan game pada Emulator LDPlayer. Karena semua hal dapat kamu atur sendiri mulai dari performa, kinerja CPU dan RAM hingga tombol kontrol game yang kamu mainkan!

 

Kesimpulan

 

Nah, untuk menutup, bagi kalian para gamer yang baru saja terjun dalam memainkan Ys 6 Mobile, hal yang perlu kalian lakukan terlebih dahulu adalah menaikkan level karakter-mu dan jalankan main quests dan side quests yang terdapat di dalam game ini. Kalian juga harus berhati-hati dalam proses upgrade equipment yang kalian miliki ya. Dan kalian juga harus memaksimalkan exp yang akan kalian dapatkan dalam sehari dengan menjalankan event-event yang terdapat di dalam game ini atau menyelesaikan semua tugas harian “harus lakukan”.

 

Jadi tunggu apa lagi? Mainkanlah Ys 6 Mobile di Emulator LDPlayer sekarang juga!

 

Dan satu lagi, jangan lupa untuk mem-follow akun Tiktok dan Instagram kami di link berikut: Tik Tok LDPlayer Indonesia dan Instagram LDPlayer Indonesia.

 

Terima Kasih dan sampai jumpa!

Mengunduh Ys 6 Mobile VNG Di PC