2022-04-15
Halo Sobat LDPlayer di mana pun kalian berada! Semoga kalian semua dalam keadaan yang baik-baik saja ya. Di bulan puasa ini, kami akan menemani kalian dengan artikel terbaru lagi nih. Untuk kali ini, kami akan memberikan kalian rekomendasi synergy terbaik untuk permainan Magic Chess di Mobile Legends Bang Bang. Magic Chess sendiri sebenarnya sudah cukup lama release di dalam permainan Mobile Legends Bang Bang, namun game ini telah mengalami perombakan untuk beberapa kali dan terdapat synergy dan hero-hero baru yang telah dirilis. Nah maka dari itu, kami telah menyiapkan beberapa synergy yang paling ampuh pada patch terbaru ini yang dijamin akan membawakan kemenangan untuk kalian semua. Tanpa banyak basa basi lagi, di bawah ini adalah list rekomendasi synergy terbaik untuk Magic Chess di permainan Mobile Legends Bang Bang.
Magic Chess adalah salah satu permainan Auto Battler dengan sub genre Auto Chess yang sangat banyak diminati oleh para pemain Mobile Legends Bang Bang. Permainan ini sendiri merupakan salah satu usaha moonton untuk menarik para pemain baru pecinta game strategi untuk mengunduh Mobile Legends Bang Bang. Dan game ini sendiri merupakan strategi moonton untuk membuat para player lama untuk mencoba permainan baru dengan genre berbeda di dalam game mereka. Jadi bagi kalian yang bosan dengan mode 5 vs 5 atau mengalami loose streak, kalian dapat mencoba Magic Chess ini untuk mencoba pengalaman baru tanpa harus bergantung dengan team kalian.
Game ini pada dasarnya berfokus pada pengaturan strategi dan sinergi untuk mencari kemenangan. Sinergi adalah kombo dari kelas dan fraksi para hero yang terdapat di dalam game ini. Contoh fraksi yang terdapat dalam game ini adalah Nature Spirit, Abyss, Superheroes, Lightborn, Los Pecados, Northern Vale, Astro Power, Mech Era, Cadia Riverlands, Venom. Dan contoh dari kelas yang terdapat di dalam game ini antara lain adalah Gunner, Archer, Weapon Master, Swordsman, Assassin, Targeman, Mage, Elementalist, Guardian, Wrestler.
Ketiga Fraksi tersebut memang sangat cocok untuk dipadukan ke dalam satu tim. Gunner dan Archer akan saling mendukung skill satu sama lain di mana Gunner akan memiliki critical damage yang tinggi dan Archer akan mengurangi physical armor yang dimiliki oleh musuh. Sementara skill dari Abyss akan menambahkan attack speed untuk seluruh unit dan akan sangat cocok bagi kedua fraksi di atas.
2 Meningkatkan Critical Chance sebesar 25% dan Critical Damage sebesar 180%.
4 Meningkatkan Critical Chance sebesar 30% dan Critical Damage 250%.
6 Meningkatkan Critical Chance sebesar 35% dan Critical Damage sebesar 300%.
3 Meningkatkan Jangkauan Serangan Archer sebesar 2. Setiap Serangan dasar mengurangi Pertahanan Fisik target sebanyak 3, menumpuk hingga 25 kali.
6 Meningkatkan Jangkauan Serangan Archer sebesar 4. Setiap Serangan dasar mengurangi Pertahanan Fisik target sebanyak 6, menumpuk hingga 50 kali.
2 Meningkatkan Attack Speed sebesar 12% untuk semua pahlawan.
4 Meningkatkan Attack Speed sebesar 25% untuk semua pahlawan.
6 Meningkatkan Attack Speed sebesar 40% untuk semua pahlawan.
Weapon master memiliki serangan fisikal yang tebilang cukup besar (walaupun tidak sebesar Archer dan Gunner), tetapi fraksi ini memiliki skill yang akan membantu mereka untuk menjadi lebih tanky karena shield yang dimilikinya dan kemampuan untuk memulihkan HP. Weapon master akan sangat memerlukan equipment defense, terutama magic defense agar mampu bertahan jika bertemu dengan musuh tipe magic seperti Mage dan Elementalist. Sedangkan Astro Power akan memberikan buff yang cukup signifikan untuk hero bertipe Astro Power (atau Hero dengan synergy Astro Power) dengan equipment paling banyak. Hal tersebut akan semakin berguna untuk fraksi Weapon Master yang mengandalkan equipment untuk bertahan melawan musuh.
3 Semua pahlawan memulihkan HP sebesar 25% kerusakan yang diberikan. Saat HP Weapon Masters penuh, ini akan diubah menjadi Shield, hingga maksimum 20% Max HP.
6 Semua pahlawan memulihkan HP sebesar 50% kerusakan yang diberikan. Saat HP Weapon Masters penuh, ini akan diubah menjadi Shield, hingga maksimum 40% Max HP.
9 Semua pahlawan memulihkan HP dengan 100% kerusakan yang diberikan. Saat HP Weapon Masters penuh, ini akan diubah menjadi Shield, hingga maksimum 60% Max HP.
3 Meningkatkan kerusakan pahlawan Astro Power dengan peralatan terbanyak sebesar 75%, dan mereka memulihkan HP sebesar 30% kerusakan yang diberikan.
6 Meningkatkan kerusakan pahlawan Astro Power dengan peralatan paling banyak sebesar 150%, dan mereka memulihkan HP sebesar 60% kerusakan yang diberikan.
Synergy Elementalists adalah salah satu synergy yang cukup jarang dipakai oleh para pemain. Hal ini dikarenakan HP yang tipis ditambah magic damage yang tidak terlalu sakit pada saat early game (dibandingkan dengan Mages dengan damage yang cukup besar). Namun pada saat late game, jika kalian berhasil mengumpulkan 6 elementalists dan dipadukan dengan 2 Mages dan 3 Superheroes, maka combo synergy ini akan menjadi salah satu yang mematikan. Para Elementalists akan memulihkan mana mereka setelah mengeluarkan skill dan ini akan membantu mereka untuk mengeluarkan skill berkali-kali. Ditambah dengan 2 mages yang akan menambahkan magic damage.
3 Elementalists memulihkan 50% Mana setelah menggunakan skill untuk pertama kali nya.
6 Elementalists memulihkan 99% Mana setelah menggunakan skill untuk pertama kali nya.
2 Hero Sekutu menerima tambahan Magic Damage sebesar 35%
4 Hero Sekutu menerima tambahan Magic Damage sebesar 75%
6 Hero Sekutu menerima tambahan Magic Damage sebesar 120%
3 Saat gugur, Superheroes akan mentransfer energi mereka kepada Superhero lainnya, memulihkan 50% HP mereka.
6 Saat gugur, Superheroes akan mentransfer energi mereka kepada Superhero lainnya, memulihkan 100% Hp mereka.
Di dalam proses kalian bermain, kestabilan FPS dan kelancaran bermain akan sangat penting untuk kenyamanan saat proses bermain. Nah maka dari itu, kami telah mempersiakan cara untuk menjaga kelancaran FPS pada saat kalian bermain.
Pertama, buka emulator LDPlayer kamu dan klik tombol Setting
Kedua, pergi ke Menu Advanced dan kamu bisa mengatur untuk tampilan Table atau Mobile. Kami merekomendasikan untuk tampilan Tablet saja dengan 1280x720 untuk memaksimalkan FPS di dalam permainan kalian. Setelah itu atur CPU dan RAM yang akan kamu gunakan. Kamu bisa memaksimalkan kedua setting-an ini untuk kelancaran bermain. Tetapi kamu jangan lupa juga untuk memperhatikan spesifikasi Laptop atau Komputer yang kamu gunakan ya!
Dan teruntuk kalian para gamer yang memiliki spesifikasi laptop yang cukup mumpuni, kalian bisa pergi ke bagian Game Settings dan atur jumlah FPS yang kamu inginkan. Semakin tinggi FPS, semakin terlihat pula smooth dan lancar-nya bermain. Dan jika sudah selesai kamu dapat klik tombol Save lalu Restart Emulator kamu untuk mengaplikasikan pengaturan yang telah kamu ubah.
Nah setelah kalian tahu apa saja kombo synergy yang bisa terbilang sangat kuat, pasti kalian sudah tidak sabar kan untuk mencoba nya langsung, hehe. Tapi perlu kalian ingat bahwa synergy-synergy di atas akan semakin maksimal untuk digunakan jika kalian dapat memprediksi synergy yang akan digunakan lawan kalian, dan kalian harus langsung mempersiapkan synergy, equipment, dan hero yang cocok untuk melawan mereka. Jadi tanpa banyak basi lagi, mainkanlah Magic Chess menggunakan Emulator LDPlayer sekarang juga!
Tapi sebelum kalian mulai bermain, jangan lupa untuk mengunjungi akun Tiktok dan Instagram kami di link berikut: Tik Tok LDPlayer Indonesia dan Instagram LDPlayer Indonesia.