[Review] CBT Alice Fiction – Game RPG Terbaru dari WonderPlanet

2022-04-07

Halo Sobat LDPlayer! Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan review Closed Beta Test (CBT) game Alice Fiction. Hal ini karena seperti yang sudah kami sampaikan beberapa waktu lalu bahwa developer WonderPlanet sedang mencari pemain untuk ikut serta dalam masa CBT yang berlangsung akhir bulan 29 Maret 2022 sampai 4 April 2022 kemarin.

 

Pada tanggal 28 Maret 2022 lalu, kami berhasil mendapatkan undangan yang menyatakan bahwa kami terpilih sebagai salah satu pemain beruntung yang akan mencoba game Alice Fiction, Sobat. Untuk sekedar informasi saja ya, bahwa game CBT Alice Fiction ini hanya dapat diakses dan dimainkan oleh pemain yang dikirimi email oleh developer WonderPlanet langsung. Di dalam email tersebut berisikan link untuk mendownload CBT game Alice Fiction. Untuk kalian yang penasaran seperti apa CBT Alice Fiction ini, silahkan simak review CBT Alice Fiction dari kami berikut ini.

 

Review CBT Alice Fiction

 

Pertama kali memasuki gamenya, kalian akan dihadapkan oleh prologo dari karakter Lab Goat Guy yang mengatakan bahwa sekarang ini teknologi AI lebih baik daripada manusia dalam hal konseling dan rasa kepedulian terhadap manusia. Lalu setelah beberapa percakapan lainnya, kalian akan bertemu dengan karakter lain yaitu Minato. Karakter Minato ini ternyata adalah seorang adik perempuan kita di dunia virtual ini.

 

review game alice fiction

 

Nantinya akan ada beberapa percakapan yang harus kita pilih, dan itu akan berpengaruh kepada apa yang dikatakan selanjutnya oleh karakter yang ada. Kalian akan melakukan beberapa percakapan dengan Minato, dan ia akan mengingat kalian bahwa sebelumnya kalian sudah pernah berada di dunia virtual ini sebelumnya, akan tetapi karena suatu hal, itu membuat kalian lupa. Oleh karena itu, kehadiran Minato berusaha untuk mengingat kembali bahwa ada beberapa data yang harus di restore agar ingat kalian sebagai avatar kembali.

 

Saat berusaha mengembalikan ingat, tiba-tiba ada seekor monster dan karakter strong girl yang berusaha melawan monster tersebut. Karakter strong girl tersebut berusaha untuk melindungi kalian dari monster tersebut, akan tetapi saat monster menyerang, Minato malah mengorbankan nyawannya untuk berusaha melindungi kalian.

 

Tiba-tiba ada seuah Pocket Watch yang aktif dan itu mengubah avatar kalian dalam Guardian Mode atau disebut dengan Folklore dan membuat kalian memiliki kekuatan untuk membantu strong girl mengalahkan monster tersebut.

 

Pertarungan Dengan Monster yang Menegangkan

 

Setelah itu kalian akan masuk ke dalam pertarungan. Pada pertarungan pertama ini, kalian akan didampingi oleh tiga karakter strong girl lainnya yang dibekali dengan senjata berbeda-beda. Tenang! Akan ada petunjuk tentang bagaimana cara bertarung di Alice Fiction ini, Sobat.

 panduan bertarung di game alice fiction

 

cara main game alice fiction di pc dengan emulator ldplayer

 

Berdasarkan CBT ini, untuk bertarung, kalian hanya perlu tappaning panel yang ada pada layar permainan. Panel tersebut berisikan karakter dan warna berbeda. Silahkan pilih panel apa yang kalian inginkan, karena panel yang kalian pilih akan menghasilkan serangan kepada monster atau musuh. Serangan akan dilakukan bergantian dimulai dari kalian lalu monsternya. Jadi usahakan sebaik mungkin untuk memberikan serangan mematikan agar HP dari monster tersebut berkurang drastis dan kalian bisa mengalahkannya.

 

Gacha Karakter Imut dan Keren

 

Kalau kalian suka bermain di permainan yang memiliki sistem gacha, maka Alice Fiction adalah game yang harus kalian mainkan, sobat. Developer WonderPlanet membekali game ini dengan sistem gacha, yang mana para pemain bisa mendapatkan beberapa karakter imut, cantik, keren dan penuh dengan kemampuan berbeda-beda.

 gacha di game alice fiction

 

Di review CBT Alice Fiction ini, kalian akan mendapatkan kesempatan melakukan gacha untuk pertama kalinya secara gratis dengan 10x draw. Gacha ini bisa menghasilkan karakter baru atau karakter sama yang sudah kalian miliki sebelumnya. Menariknya adalah, kalian akan dihadapkan oleh pilih untuk mengulang hasil gacha tersebut atau melakukan gacha lagi. Kalau kalian kurang puas dengan hasilnya.

 

cara gacha di game alice fiction

 

Perlu kalian ketahui bahwa game Alice Fiction memiliki masing-masing karakter memiliki element berbeda. Ada sebanyak enam element yaitu Fire, Water, wood, Earth, Light dan Dark. Saat ini ada sebanyak 24 karakter yang bisa kalian dapatkan, Sobat. Silahkan pelajari setiap karakternya termasuk apa saja kemampuan yang mereka miliki dan bagaimana statistiknya untuk bertarung.

 

Ada Banyak Pilihan Quest di CBT Alice Fiction

 

Dalam CBT ini, kalian akan menikmati mode Main Quest yang terdiri dari Chapter 01 dan Chapter 02. Nantinya akan ada tiga jenis misi berbeda yaitu Normal Mission, Daily Mission dan Newbie Mission. Setiap menyelesaikan misi tersebut, kalian akan mendapat reward atau hadiah berupa Quartz dan item lainnya.

 

cara main game alice fiction di pc dengan emulator ldplayer

 

Pada menu Quest, kalian akan ditawarkan oleh beberapa menu quest lainnya seperti Resource Quest, Underground, Memory Search, Event Quest, Battle Arena, Grand Battle dan Team Hunt. Masing-masing Quest akan terbuka jika kalian berhasil menyelesaikan main Quest lainnya.

 

Fitur Berguna di Alice Fiction

 

Untuk kalian yang ingin mengetahui seperti apa fitur yang tersedia di dalam gamenya, kami akan coba sebutkan dan jelaskan masing-masing fitur yang tersedia:

 cara main game alice fiction di pc dengan emulator ldplayer

 

Fitur percakapan auto: Fitur ini berguna untuk kalian yang tidak ingin selalu tapping untuk melihat atau membaca percakapan in-game. Jadi Auto akan membuat percakapan berlanjut tanpa harus melakukan tapping layar handphone kalian.

Adanya pilihan percakapan: Selama percakapan, akan ada kesempatan di mana kalian bisa memilih apa yang ingin kalian ketahui atau disampaikan selama percakapan berlangsung. Tentu saja setiap percakapan yang kalian pilih akan berpengaruh kepada jalannya permainan.

Party member: Fitur ini memungkinkan kalian untuk memilih karkater mana saja yang ingin kalian ajak bertarung melawan para musuh. Party member bisa kalian ubah sesuai dengan keinginan kalian masing-masing.

Exchange: Fitur Exchange mirip seperti Shop, akan tetapi jika di Exchange ini kalian hanya akan menukarkan sejumlah Credi Balance kalian dengan beberapa item yang berguna pertempuran.

 

Apakah Game Alice Fiction Bisa Dimainkan di Perangkat PC?

 

Untuk kalian yang bertanya-tanya dan ingin memainkan game Alice Fiction di perangkat PC atau laptop, maka silahkan download dan install emulator mobile LDPlayer. Memainkan game mobile di perangkat PC memang membutuhkan sebuah emulator. Sedangkan emulator terbaik dan ringan yang mampu menjalankan game Alice Fiction dengan lancar dan tanpa kendala hanyalah LDPlayer saja. Fitur Sinkronisasi Multi Instance di emulator LDPlayer berguna untuk kalian melakukan gahca.

 

Download emulator LDPlayer di sini: https://id.ldplayer.net. Lalu klik tombol ‘Unduh LDPlayer’, tunggu sampai proses download selesai dan install game Alice Fiction melalu menu ‘Toko LD’ atau Play Store. Selamat bermain!

 

Kesimpulan

 

Itulah review CBT Alice Fiction, Sobat. Dari review tersebut, semoga kalian mendapat gambar tentang keseruan yang bisa kalian dapatkan dari gamenya nanti. Rencananya game Alice Fiction akan dirilis pada musim panas 2022 mendatang di Jepang, atau sekitar bulan Juni sampai Agustus 2022. Jadi sembari tunggu gamenya dirilis, silahkan download LDPlayer terlebih dahulu. Ketika game Alice Fiction sudah dirilis secara resmi, maka kalian akan memainkan game ini jauh lebih cepat karena kalian hanya perlu download gamenya saja dan mainkan.

Mengunduh Emulator Andriod LDPlayer Di PC