2022-03-15
Halo sobat pembaca setia blog LDPlayer Indonesia! Di awal tahun ini, kita tahu bahwa ada banyak game RPG yang sudah dan akan rilis di tahun 2022, lo! Kamu sendiri bisa mengecek sendiri melalui menu LD Store atau Play Store. Seperti biasa, kami akan memberikan sebuah artikel menarik, yaitu berita dan prapendaftaran mengenai sebuah game RPG untuk sobat LDPlayer semua. Judul gim AFK RPG yang kami maksud adalah Grandzenka.
Grandzenka sendiri lebih tepatnya merupakan sebuah game tarung robot bergenre bergenre Idle RPG yang dikembangkan oleh Gameberry Studio, yang merupakan developer game mobile asal Korea Selatan. Developer ini sendiri kami rasa bukan termasuk pencipta gim mobile berkualitas AAA, namun sudah ada banyak judul gim mobile yang lahir dari tangan sang pengembang.
Buat kalian yang tidak sengaja menemukan Grandzenka atau sedang mencari game Mecha seru di tahun 2022, mungkin penasaran ingin mengintip akan seperti apa gameplay dari Grandzenka: Idle RPG, silahkan membaca artikel berita dan prapendaftaran kami di bawah ini. Barangkali, sobat LDPlayer bakal tertarik memainkan game-nya ketika rilis secara global di tahun 2022.
Benar! Grandzenka Idle RPG adalah gim bertemakan robot. Mungkin kalau kalian pernah memainkan seri Robot Super Wars, maka game Grandzenka dapat mengingatkan kami dengan francis tersebut.
Mungkin sobat LDPlayer bertanya bakal seperti apa gameplay dari Grandzenka Idle RPG. Sayangnya, belum ada detail tambahan mengenai model gameplay dari game asal Korea Selatan ini.
Tapi Grandzenka Idle RPG kami rasa bisa menyalakan api hype para pecinta tarung robot Mecha. Pasalnya, dunia para robot memang patut diakui menarik untuk dieksplorasi. Ada banyak musuh yang dilawan. Contonhya, seperti makhluk berupa robot atau laba-laba raksasa.
Keseruan permainan action yang dileburkan dengan genre Idle RPG robot kami rasa bukanlah suatu ide yang buruk. Namun biasanya, gim Idle RPG aad yang tiadak langsung menawarkan mode tantangan seperti Arena dan Dungeon secara gambalang. Ada yang mengusung mekanik gameplay yang real-time. Kami rasa Grandzenka Idle RPG akan menjadi sebuah permainan AFK di mana sistem kombatnya akan hadir secara real-time.
Ketika kamu sedang melakukan grinding dan leveling, maka kamu bisa langsung melakukan enhance status secara langsung di Grandzenka Idle RPG. Berdasarkan teaser-nya, kamu setidaknya perlu mengumpulkan koin emas untuk menaikkan atribut hero mecha kamu melalui menu enhance.
Kemudian, berdasarkan video teaser Grandzenka Idle RPG, ini Kami ragu bahwa game ini bakal memiliki model permainan co-op (semoga saja kami salah). Jadi ini secara tidak langsung Grandzenka Idle RPG adalah sebuah game robot dengan gaya hack-and-slash yang mewajibkan sobat LDPlayer menaikkan level dan mengumpulkan equip dan item kelas tinggi supaya dapat mengalahkan ragam musuh yang menghadang di berbagai level. Kurang lebih begitu konsep yang kami duga. Lancarkan strategi jitu dengan memanfaatkan kekuatan teknologi para mecha yang ada, dan hancurkan semua musuh yang menghadang di Grandzenka Idle RPG.
Sayangnya, bagaimana detil dari mode-mode yang bakal hadir juga belum jelas. Bikin penasaran saja, ya, sobat LDPlayer?
Tapi, kalau kamu termasuk gamer pecinta gim hack and slash robot mecha dan Idle RPG, maka tentu saja sobat LDPlayer wajib menantikan kehadiran Grandzenka Idle RPG di tahun 2022. Semoga perilisannya tidak lama lagi, ya.
Kami pikir mungkin saja hal itu bisa terjadi (ada mikrotransaksi). Apa pasal? Pengembangan game harus menghasilkan keuntungan kembali. Kami pikir Gameberry Studio wajar-wajar saja jika memasukkan fitur gacha atau mikrotransaksi ke dalam game mereka; seperti mendapatkan robot mecha SSR, misalnya.
Sayangnya, belum ada informasi detil apakah Grandzenka Idle RPG bakal resmi menerapkan fitur gacha nantinya. Tapi yang jelas, kami berharap game ini bakal ramah pemain F2P layaknya judul game lain. Solusi jalan pintas yang bisa kamu ambil adalah melakukan re-roll tentunya.
Bermain game seperti Grandzenka Idle RPG tentu saja bakal memberikan pengalaman gaming yang lebih baik ketika kamu menikmatinya di layar besar, ketimbang ukuran layar standar.
Oleh sebab itu, sobat LDPlayer yang tertarik untuk memainkan Grandzenka Idle RPG di PC LDPlayer tentu saja wajib mengikuti langkah-langkah sederhana yang bakal kami jabarkan di bawah ini.
Pertama, kamu wajib mengunduh emulator Android LDPlayer yang ringan nan poweful terlebih dahulu ya. Caranya adalah dengan mengunjugi tautan yang ada di laman utama situs kami atau langsung saja klik link berikut: https://id.ldplayer.net.
Kedua, setelah proses download selesai, silahkan melakukan instalasi atau pemasangan emulator LDPlayer di PC atau laptop kamu. Ikuti prosesnya sampai selesai ya sobat.
Ketiga, setelah proses instalasi selesai, buka emulator LDPlayer dan masuk ke dalam aplikasi menu LD Store di halaman utama. Lalu, silahkan sobat LDPlayer ketik judul game-nya pada kolom bar pencarian: Grandzenka atau Granzenka (versi Bahasa Indonesia).
Cari game Grandzenka Idle RPG di emulator Android LDPlayer. Terakhir, klik tombol prapendaftaran. Selesai! Emulator LDPlayer akan memberikan notifikasi kepada kamu apabila Grandzenka LDPlayer sudah resmi dirilis secara global.
Grandzenka termasuk sebuah game action Idle RPG Robot mecha yang kami tidak boleh kamu lewati di tahun 2022. Jika dilihat-lihat secara sepintas, Grandzenka Idle RPG mungkin terasa seperti sebuah game hack and slash Idle RPG robot yang biasa saja. Namun yang pasti, kami rasa setidaknya game asal Korea Selatan ini mampu tampil sama baiknya dari jajaran gim Idle RPG yang pernah kami ulas sebelumnya. Kami sangat tidak menyukai sebuah game yang menghadirkan sistem gameplay tanpa konsep yang matang alias medioker. Kemudian, di saat yang sama, kami termasuk gamer yang peduli dengan elemen naratif sebuah game. Kami percaya salah satu faktor yang menentukan kualitas sebuah permainan adalah storytelling itu sendiri.
Grandzenka Idle RPG kami rasa bakal lebih cocok buat sobat LDPlayer yang tadinya sudah lebih dulu menyukai game Idle action RPG. dan juga yang pernah memainkan judul-judul keluaran dari Gameberry Studio. Tapi mungkin apabila kamu bukan pecinta game seperti Grandzenka Idle RPG, mungkin game Mecha ini bukan untuk kamu.
Grandzenka Idle RPG kini sudah resmi membuka masa prapendaftaran di LD Store untuk umum. Kamu bisa menantikan kehadiran dari game-nya sendiri di tahun 2022. Bagi kamu yang tertarik untuk memainkan gim ini dengan segera, kami sarankan untuk segera melakukan registrasi Grandzenka Idle RPG melalui LD Store sekarang juga.
Jangan lupa juga untuk terus membaca ragam artikel dan ulasan mengenai banyak judul game mobile pilihan LDPlayer hanya di situs resmi kami, ya.