[Berita Game] Memainkan Ragnarok V: Returns Tahap CBT di PC dengan LDPlayer

2022-02-19

Halo Sobat LDPlayer! Masih awal tahun tentu ada banyak informasi tentang game baru di Blog LDPlayer. Salah satu informasi paling hangat dan baru saja diumumkan belum lama ini adalah pembukaan tahap CBT atau yang dikenal dengan Closed Beta Test untuk game Ragnarok V: Returns.

 

nyobain main game ragnarok v returns (ROV) di pc dengan emulator ldplayer

 

Ragnarok adalah permainan yang sangat digemari oleh para fans setia game mobile genre MMORPG. Bahkan saking populernya game ini, sang developernya pun tidak pernah absen melakukan pembaruan atau pun menghadirkan seri terbaru untuk game Ragnarok-nya. Beberapa waktu lalu, developer Gravity mengumumkan secara resmi bahwa mereka meluncukan CBT pertama di tahun 2022 untuk game Ragnarok V: Returns. Untuk lebih jelasnya mengenai tahap CBT ini, mari kita simak pembahasannya dibawah ini.

 

Tentang Game Ragnarok V: Returns

 

Meski game Ragnarok sudah sangat popular, tapi kita tetap harus mengetahui secara detail seperti apa gamenya. Karena dengan mengetahui gamenya, maka kita akan semakin tertarik untuk bermain gamenya. Untuk kalian yang belum tau, ternyata game Ragnarok V: Returns ini merupakan sekuel dari game sebelumnya yang berjudul Ragnarok: Valkyrie Uprising. Game tersebut rilis pada tahun 2013 lalu dan sampai saat ini berhasil dimainkan oleh lebih dari lima juta pemain tersebar di 150 negara.

 

nyobain main game ragnarok v returns (ROV) di pc dengan emulator ldplayer

 

Pada tahun lalu, game ini sempat dikenalkan ke publik dengan nama Ragnarok Project S. Akan tetapi pada pengumuman beberapa waktu lalu, akhirnya pihak developer resmi mengenalkan game barunya dengan nama Ragnarok V: Returns. Permainan ini bercerita tentang kehidupan umat manusia di Midgard yang aman dan tentram setelah terjadinya perang besar. Tapi pada dasarnya kehidupan manusia tidak benar-benar tentram, karena terkadang masih ada saja pertarungan dan bencana. Pada saat inilah kalian harus berusaha untuk menjaga perdamaian kehidupan manusia. Nantinya pada setiap episodenya, kalian akan dihadapkan oleh banyak adegan sinematik yang sangat menawan. Seperti game Ragnarok pada umunya, kalian akan menikmati pesona khas game Ragnarok dan konsep Open-World, adanya pembaruan seperti karakter, arena pertarungan, dan masih banyak lagi.

 

Tanggal Berlangsungnya Tahap CBT Ragnarok V: Returns

 

Apabila kalian tertarik dan ingin mencoba gamenya, kalian bisa mengikuti tahap CBT atau Closed Beta Test yang berlangsung mulai 16 Februari 2022 pukul 13.00 (Waktu Standar Timur Australia). Sedangkan tahap CBT ini akan berakhir pada 23 Februari 2022 pukul 13.00 (Waktu Standar Timur Australia). Untuk mengikuti masa CBT Ragnarok V: Returns, kalian bisa kunjungi halaman resmi Facebook-nya. Baik pengguna Android dan iOS akan memiliki link CBT masing-masing.

 

tahap close beta test (cbt) game ragnarok v returns

 

Akan tetapi sebelum memutuskan untuk bergabung, kalian wajib tau bahwa tahap CBT ini untuk negara bagian Oceania. Sedangkan negara Oceania itu sendiri terdiri dari negara Australia, Selandia Baru, Papua Nugini, Fiji dan masih banyak lagi. Alias para pemain Indonesia harus bersabar karena Gravity menjanjikan bahwa merilis permainnya untuk pasar global dalam waktu bertahap setelah proses perilisan untuk Oceania ini selesai.

 

Berdasarkan informasi yang kami dapatkan, bahwa saat peluncuran game Ragnarok V: Returns secara global, mereka juga akan merilis fitur cross-platform. Dimana seperti yang kita ketahui bahwa fitur ini memungkinkan setiap pemain mobile dan PC dapat bermain game Ragnarok V: Returns secara bersama.

 

Setelah tahap CBT pertama ini selesai pada tanggal 23 Februari 2022 nanti, game Ragnarok V: Returns akan melanjutkan tahap Closed Beta Test kedua pada bulan April mendatang. Setelah tahap Closed Beta Test kedua berakhir, barulah game ini akan mengadakan tahap prapendaftaran atau praregistrasi. Akan tetapi balik lagi untuk para pemain Indonesia atau pemain diluar wilayah Oceania harus bersabar untuk bisa memainkan game Ragnarok V: Returns secara resmi.

 

Hal yang Harus Dipersiapkan Untuk Tahap CBT Ragnarok V: Returns

 

Sebelum kalian mengikuti tahap Closed Beta Test ini, ada baiknya cari tau terlebih dahulu hal apa saja yang harus kalian persiapkan untuk memainkan gamenya. Persiapan yang kami maksud disini adalah spesifikasi handphone yang kalian miliki. Karena seperti game Ragnarok lainnya, game Ragnarok V: Returns ini juga akan memakan storage atau penyimpanan handphone kalian dalam jumlah cukup banyak. Melalui informasi resminya, setidaknya untuk menikmati tahap CBT ini:

 

• Pastikan kalian memiliki penyimpanan kosong sebanyak 6GB.

• Selama mendownload dan memainkan gamenya, kalian juga harus memastikan jaringan internet kalian stabil atau lumayan cepat.

• Saat proses download nanti, kalian harus mengizinkan ‘Unknown Source’ di perangkat mobile kalian.

• Bagi pengguna perangkat mobile berbasis iOS, kami sarankan untuk menginstall ‘Test Flight’ dari App Store dan copy link CBT-nya untuk menginstall game Ragnarok V: Returns.

• Persiapkan emulator gaming LDPlayer jika kalian ingin memainkan game ini pada perangkat PC nantinya.

 

Untuk persiapan pada point terakhir, meski pada dasarnya game Ragnarok V: Returns direncanakan akan memiliki versi PC-nya. Akan tetapi untuk pemain yang ingin bermain game mobile MMORPG terbaik ini pada perangkat PC, kalian bisa menggunakan emulator terbaik LDPlayer. Karena emulator ini memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh emulator lain. Berikut adalah kelebihannya:

 

• Kontrol Custom: kalian bisa dengan bebas mengatur kontrol pada gamenya sesuai dengan kenyaman. Kontrol dari LDPlayer juga mendukung penggunaan seperti keyboard dan mouse.

• Multi-Instance: Kelebihan satu ini memungkinkan kalian untuk membuka beberapa game dalam satu waktu sekaligus. Artinya, kalian tidak hanya bisa memainkan game Ragnarok V: Returns saja saat itu, tapi dua sampai tiga game lainnya juga bisa kalian mainkan secara bersamaan.

• FPS/Grafik Tinggi: Kelebihan LDPlayer paling terbaik adalah persoalan FPS atau grafik. Kualitas grafik tentunya sangat menentukan kenyaman pemain selama bermain gamenya. Emulator LDPlayer menjamin terjaganya kualitas grafik selama bermain Ragnarok V: Returns dibatas 60FPS.  Kalau kalian menggunakan emulator lain, mereka hanya akan ‘mentok’ di 30FPS saja.

 

Bagaimana Cara Bermain CBT Ragnarok V: Returns di PC Menggunakan Emulator LDPlayer?

 

nyobain main game ragnarok v returns (ROV) di pc dengan emulator ldplayer

 

Setelah mengetahui kelebihan dari emulator LDPlayer, pastinya kalian tertarik ingin memainkan game ini di perangkat PC bukan? Jangan khawatir! Karena kami akan memberikan informasi kepada kalian tentang bagaimana menggunakan emulator mobile terbaik ini.

 

cara main ragnarok v returns di pc dengan emulator ldplayer

 

1. Caranya adalah kalian harus download emulatornya terlebih dahulu melalui laman utama website LDPlayer. Klik ‘Unduh LDPlayer’ versi 32 Bit* di halaman utama. Tunggu proses download selesai, lalu install emulatornya.

2. Setelah emulator LDPlayer terinstal, maka cara selanjutnya adalah dengan cara CBT game Ragnarok V: Returns melalui System App, lalu pilih browser ‘Chrome’ atau yang sejenis.

3. Ketik di kolom pencarian ‘Ragnarok V: Returnss. Lalu nanti akan muncul banyak hasil pencarian. Silahkan pilih, halaman Facebook resmi Ragnarok V: Returnss. Ini adalah postngan khusus yang ditunjukan untuk pemain mendownload game APK game-nya **. Lalu pada postingan tersebut, kalian pilih link: Android. Untuk menyingkat waktu, sobat juga bisa langsung klik tautan berikut: Download APK Ragnarok V: Returns tahap CBT.

4. Jika muncul peringatan ‘This type of file can harm your device. Do you want to keep ROV_Returnss.apk anyway?’, pilih OK dan tunggu sampai proses download selesai.

5. Jika sudah selesai, maka klik ‘Pasang’. Setelah terpasang, nantinya kalian harus melakukan download gamenya terlebih dahulu sebesar 4.5 GB.

6. Jika proses download telah selesai, bisa langsung bermain dengan memilih nickname dan karakter mana yang ingin dimainkan.

 

nyobain main game ragnarok v returns (ROV) di pc dengan emulator ldplayer

 

Catatan:

 

* Hanya gunakan emulator LDPlayer versi 32 Bit ya. Jika sobat mencoba launch APK game ini di versi 64 Bit akan ada notifikasi bahwa game ini tidak bisa dijalankan.

** Game ini tidak/belum tersedia di Google Play Store. Oleh karena itu, penting untuk sobat LDPlayer mengikuti langkah ini. Unduh APK game Ragnarok V: Returns melalui laman Facebook resmi dari penerbit game.

 

Kesimpulan

 

Untuk kalian yang sudah tidak sabar dengan gamenya, kalian bisa langsung mengikuti tahap CBT game Ragnarok V: Returns ini. Atau kalau kalian tidak ingin download CBT-nya, kalian bisa mengikuti prapendaftaran-nya terlebih dahulu melalui aplikasi TapTap. Silahkan kunjungi aplikasi TapTap dan lakukan prapendaftaran game Ragnarok V: Returns sekarang juga. Temukan banyak hal atau informasi seperti adanya mini event, fitur pet. Bahkan kalian bisa mendapatkan informasi tentang skill atau kemampuan dari masing-masing class. Mengenai tanggal rilis Ragnarok V: Returns versi global, sayangnya sampai saat ini pihak developer Gravity masih belum mengungkapkan secara resmi. Tapi yang jelas game Ragnarok V: Returns versi global akan rilis pada tahun 2022 ini.

Mengunduh Ragnarok V: Returns OC Di PC