2022-02-10
Halo sobat LDPlayer! Bertemu lagi dengan kami nih. Kali ini, kami akan membehas tentang game baru dari developer MazM. Tentunya, developer ini sudah tidak asing lagi untuk kalian yang suka dengan game berbasis novel atau story games. Perlu kalian ketahui, bahwa developer MazM sudah berhasil merilis beberapa game visual novel Android lainnya. Adapun ketiga game sebelumnya yaitu: Jekyll & Hyde, Phantom of Opera, dan Pechka.
Kalau kalian perhatikan, ketiga game tersebut memiliki kesamaan, baik secara visual, genre, story game, gameplay dan masih banyak lagi. Akan tetapi ketiga gamenya memiliki ciri khas atau keunikan berbeda-beda. Itulah yang membuat banyak pemain tertarik untuk memainkannya. Kesuksesan tiga game sebelumnyalah yang membuat developer MazM merilis game terbaru yang juga mirip tapi tidak kalah seru yaitu berjudul Hyde and Seek. Sayangnya game Hyde and Seek masih masuk dalam tahap Pra Registrasi nih, Sobat. Sambil menunggu gamenya rilis, mari kita perhatikan terlebih dahulu pembahasan berikut ini agar kalian semakin mantap bermain gamenya.
Hal pertama yang ingin diketahui tentang sebuah game baru sudah pasti tentang apa sih gamenya, atau seperti apa gameplaynya. Oleh karena itu pada bagian ini kami akan jelaskan kepada kalian tentang apa itu game Hyde and Seek. Seperti sudah kami sampaikan sebelumnya bawa game ini memiliki genre yang sama dengan ketiga game sebelumnya yaitu Story Games dan Adventure/Petualangan. Dimana kalian akan memainkan seorang karakter Bernama Kate yang sedang berusaha untuk pergi ke kota London. Bukannya asik menikmati kota London, justru Kate dihadapkan oleh sebuah aksi drama.
Selain itu, kalian juga akan berhadapan dengan orang-orang di London yang berusaha mengganggu atau sekedar berbicara dengan kalian. Untuk berbicara atau menghadapi orang-orang tersebut, kalian hanya perlu memilih atau memainkan kartu yang tersedia. Nantinya kartu yang kalian pilih tersebutlah, yang akan menentukan tindakan kalian. Jadi pastikan kalian harus memilih kartu dengan cepat serta tepat agar tujuan atau tindakan kalian tercapai dengan baik.
Perlu diketahui bahwa permainan ini benar-benar membutuhkan strategi atau perhitungan sebaik mungkin. Karena semua gerakan atau move karakter kalian akan ditentukan oleh kartu yang akan kalian pilih selama permainan. Wah susah dong? Tidak juga. Percayalah bahwa Hyde and Seek tidak akan menyulitkan kalian, justru sebaliknya, game ini memiliki gameplay sederhana, penuh strategi, dan dijamin menyenangkan.
Pada awal permainan, kalian akan masuk ke dalam game dengan latar belakang waktu pada tahun 1883 lalu di London. Kalian akan berhadapan dengan seorang polisi yang berusaha untuk menangkap kalian. Untuk melakukan perbincangan atau melawan polisi tersebut, kalian harus mendekati polisinya dengan melakukan beberapa move atau gerakkan. Seperti sudah kami sampai, bahwa setiap pergerakan kalian akan dilakukan melalui kartu-kartu yang tersedia. Jadi, silahkan pilih kartu yang sesuai dan tepat.
Ketika kalian sudah sampai pada polisi tersebut, nantinya kalian akan melakukan beberapa percakapan. Percakapan tersebut diakhir dengan polisi yang berusaha menangkap karakter Kate. Nah! Di sinilah kalian harus melakukan perlawanan. Nantinya akan ada beberapa kartu lain dengan gambar ‘Combat’. Silahkan pilih Combat mana yang ingin kalian lakukan agar bisa menaklukkan polisi tersebut dan kalian tidak jadi ditahan olehnya.
Apakah setiap karakter harus dihadapi? Tidak juga. Kalian bisa langsung skip atau lanjut ke karakter lainnya. Kalau di permainan pertama, kalian bisa melewati seorang polisi lain dan langsung pergi ke karakter wanita, dan dua karakter laki-laki. Akan tetapi perlu kalian ingat, bahwa jangan sampai melewatkan Diamond berwarna ungu atau disebut dengan Action Point. Karena itu akan mempengaruhi pergerakan kalian. Sebagai contoh, jika kalian mengambil 4 langkah, maka kalian akan menghabiskan sebanyak 2 buah Action Point. Atau kalau dua langkah, kalian akan menggunakan 1 buah Action Point. Oleh karena itu perhitungan langkah atau gerakan kalian, jangan sampai sembarangan. Perhatikan berapa langkah yang harus kalian ambil serta berapa jumlah Action Point kalian punya, agar bisa membawa kalian mencapai tujuan.
Setiap kartu akan memiliki gambar berbeda-beda. Kalau kartu yang menunjukan angka, itu menentukan berapa jumlah langkah yang akan kalian. Akan tetapi kalau gambar kartunya adalah dadu, maka kalian akan melempar dadu tersebut dan jumlah angka yang keluar dari dadu tersebutlah yang menjadi jumlah langkahnya Kate.
Untuk kartu bagian ‘Combat’, ada kartu untuk bertahan atau Defends dan ada kartu untuk melakukan serangan atau Attack. Baik masing-masing kartu Combat ini akan memiliki nilai berapa jumlah Defends yang akan kalian lakukan, serta berapa jumlah serangan yang akan kalian berikan. Serangkan dalam jumlah besar tentu akan mempercepat kalian mengalahkan musuh.
Kartu Combat memiliki tiga tingkatan yaitu Bronze, Silver dan Gold. Kalau kalian gambungkan dua buah kartu yang memiliki tingkatan atau grade sama, maka itu akan membuat grade kartu tersbut naik. Akan tetapi perlu kalian ingat, bahwa dua buah kartu sama bisa digabungkan kalau keduanya berada bersebelahan. Kalian juga perlu perhatikan kartu yang akan muncul selanjutnya atau ‘Next’, sehingga kalian bisa membuat rencana kedepannya.
Kalau kalian berhasil mengalahkan musuh, maka kalian akan mendapat reward atau hadiah berupa beberapa kartu. Dari beberapa kartu tersebut, kalian harus memilih satu. Kalau boleh kami sarankan, silahkan pilih kartu yang menguntungkan, alias tidak akan menghabiskan Action Point kalian selama permainan berlangsung.
Di atas adalah penjelasan mengenai game Hyde and Seek dari developer MazM. Dari penjelasan tersebut, dijamin kalian pasti akan langsung tertarik dan melakukan prapendaftaran atau pra-registrasi sekarang juga. Sayangnya untuk tanggal rilis pasti gamenya sendiri, belum ada informasi lebih lanjut mengenai kapan pastinya game Hyde and Seek akan resmi dirilis. Tapi menurut informasi yang kami dapatkan, developer MazM akan merilis gamenya dalam waktu dekat. Jadi kalau kalian tidak ingin ketinggalan mengenai tanggal perilisan pasti serta informasi lainnya, silahkan lakukan Pra Registrasi. Karena melalui Pra Registrasi inilah developer akan membagikan informasi mengenai gamenya langsung kepada pemain yang sudah bersedia menunggu selama masa Pra Registrasi berlangsung.
Jika kalian benar-benar tertarik dengan game buatan MazM ini dan bertanya apakah gamenya bisa dimainkan di PC. Jawabannya adalah tentu saja bisa. Selain menjelaskan mengenai gameya, kami juga akan menjelaskan bagaimana cara bermain Hyde and Seek di PC. Berikut adalah caranya:
1. Silahkan kunjungi halaman utama situs LDPlayer (Emulator mobile terbaik di Indonesia).
2. Di halaman utama, kalian akan langsung dihadapkan oleh tombol ‘Unduh LDPlayer’.
3. Silahkan klik tombol tersebut untuk melakukan pengunduhan.
4. Tunggu sampai proses download selesai dan install emulator LDPlayer-nya.
5. Setelah selesai terpasang, klik tombol pencarian, lalu cari game ‘Hyde and Seek’ dan download.
6. Jika proses sudah selesai, maka selamat bermain.
Bagaimana? Mudah bukan bermain Hyde and Seek di PC menggunakan emulator terbaik yaitu LDPlayer. Jangan khawatir, Sobat! Karena untuk mengunduh emulator ini, kalian tidak perlu mengeluarkan uang, karena LDPlayer merupakan emulator terbaik yang dapat kalian download secara gratis. Selain itu, LDPlayer akan menjaga kualitas 60 FPS setiap judul game dengan baik.
Hyde and Seek adalah permainan terbaru dari developer terkenal yaitu MazM. Ini adalah game keempat mereka yang dijadwalkan akan rilis dalam waktu dekat. Kalau kalian tertarik, saat ini Hyde and Seek sedang memasuki tahap Pra Registrasi. Game ini memiliki ukuran 132 MB dan membutuhkan sistem operasi android 5.0 atau di atasnya.
Kalau kalian suka dengan game yang memiliki tampilan visual novel, maka kami akan sangat menyarankan untuk melakukan Pra Registrasi gamenya. Melihat dari bagaimana suksesnya game buatan MazM sebelumnya yang memiliki gameplay mirip, bukan tidak mungkin bahwa nantinya game Hyde and Seek ini juga akan mengikuti jejak kesuksesan game pendahulunya. Jadi tunggu apalagi, lakukan Pra Registrasi sekarang dan jangan lupa untuk pantau terus informasi mengenai perilisan gamenya di blog LDPlayer ya!