2021-11-18
Halo sobat LDPlayer! Ngomong-ngomong, sobat LDPlayer sudah coba memainkan game besutan Netmarble bernama Seven Knights 2 belum? Kalau belum, buruan cobain biar gak ketinggalan dengan gamer lainnya. Apalagi kalau kamu pantau di Google Play Store, Seven Knights 2 sudah tembus lebih dari 1 juta unduhan, lho! Plus, sudah ada lebih dari 30 ribu ulasan yang mayoritas positif tentunya.
Kalau dilihat dari sepak terjang game ini, wajar jika banyak penggemarnya dan sangat dinantikan karena Seven Knights 2 memang menghadirkan kualitas visual yang jempolan dan gameplay yang seru. Ditambah lagi alur cerita dan fitur-fitur hingga berbagai kejutan yang bikin pemainnya ketagihan.
Tapi, jangan lupa kalau mau memainkan game ini, sobat LDPlayer sebaiknya bermain di perangkat PC atau laptop karena layar yang lebih luas bikin kamu mendapatkan pengalaman bermain game RPG yang lebih asyik tentunya.
Teruuus… untuk mendukung bermain game Seven Knights 2 di PC atau laptop kamu, jangan lupa unduh dan instal LDPlayer. Kenapa? Karena emulator yang satu ini mudah dioperasikan dan amat sangat direkomendasikan sob!
Oke deh, kita lanjut bahas tentang game Seven Knights 2 ya sob. Seperti judul artikel ini, yang akan dibahas adalah rekomendasi formasi hingga paket yang layak kamu beli di game ini dan masih banyak lagi. Penasaran kan?
Sebelumnya, perlu diingat bahwa game yang satu ini menuntut para pemainnya untuk mengatur tim terbaik agar bisa memenangkan pertarungan. Selain itu, Seven Knights 2 memiliki tingkat kesulitan cukup tinggi apalagi kalau kamu sudah melewati Chapter Easy, siap-siap deh hadapi banyak tantangan seperti PVP dan PVE dengan konten-konten yang pastinya memanjakan mata.
Di game Seven Knights 2, kamu harus membentuk formasi yang berisi empat karakter dan yang perlu diperhatikan adalah siapkan karakter-karakter untuk mengarungi tantangan di setiap mode, misalnya PVP dan PVE seperti Dungeon, Raid dan masih banyak lagi.
Memang tidak semua karakter cocok untuk setiap mode. Sebut saja Yonhee yang memiliki serangan AoE yang cocok untuk Dungeon atau Cossete yang lebih bagus saat menghadapi boss yang memiliki serangan single attack.
Tapi, ada alasan kenapa kamu disarankan untuk fokus pada empat karakter dalam satu party, dan itu karena sumber daya yang sangat terbatas di awal permainan. Contohnya adalah:
• Elixirs & Shard: Untuk meningkatkan potensi karakter
• Enhancement Stone: Untuk meningkatkan atau upgrade equipment
• Gold: Untuk meningkatkan atau upgrade equipment, skill, hingga membeli item di Shop
Mengingat hal itu, maka kamu perlu fokus pada karakter awal dan sumber daya yang bisa digunakan sebaik mungkin agar bisa memenangkan pertarungan.
Di Seven Knights 2, karakter atau hero bernama Karin ternyata punya peranan yang penting banget untuk mengarungi segala tantangan kedepannya, sob!
Menurut berbagai sumber, para pemain Seven Knights 2 di Korsel sana bahkan selalu memasukkan Karin dalam formasi karena kemampuannya dalam hal healing untuk rekan tim dan juga Shield.
Selain itu, Karin adalah satu-satunya karakter yang bisa membangkitkan rekan tim yang mati sob!
Akhirnya sampai juga di pembahasan tentang formasi terbaik yang bisa kamu gunakan di Seven Knights 2. Sebenarnya, rekomendasi kami simpel sekali, karena kamu cuma perlu menggunakan formasi Basic dengan meningkatkan Attack Speed untuk DPS di bagian tengah.
Alasannya, Attack Speed yang semakin kencang bikin karakter lebih cepat mengeluarkan Ultimate Skill. Kalau sudah begitu, tentu kamu bisa lebih cepat memenangkan pertarungan. Tapi jangan sampai lupa upgrade formasi untuk meningkatkan Combat Power ya!
Oh iya, ngomong-ngomong soal Combat Power, ada dua Combat Power di Seven Knights 2. Yang pertama adalah Combat Power untuk satu party yang berisi 4 karakter, dan yang kedua adalah Combat Power untuk semua karakter yang kamu miliki.
Jadi, sebaiknya kamu tetap memasangkan berbagai Equipment pada karakter yang jarang atau sama sekali tidak terpakai. Selain itu, jangan lupa tingkatkan skillnya supaya kamu mendapat reward untuk setiap pencapaian Power tertentu.
Selama memainkan Seven Knights 2, yang harus selalu kamu ingat adalah sering-sering deh periksa Shop, terutama Mole Emporium yang menjual item seperti Equipment, XP Potion, Map dan lainnya.
Kenapa? Karena jika beruntung, ada Equipment Legendary yang muncul dan bisa dibeli menggunakan Gold dan tanpa gacha yang jelas-jelas susah di game ini.
Dan sebagai pertimbangan kalau kamu ingin gacha, rate-nya adalah sebagai berikut:
• Normal: 60%
• Greater: 30%
• Rare: 7.3%
• Rare+: 2%
• Legendary: 0.66%
• Legendary+: 0.04%
Berdasarkan rate di atas, peluang untuk mendapatkan karakter atau hero di level Rare sampai Legendary kecil sekali ya, sob! Apalagi gacha juga terbagi tiga yaitu Equipment, Pet dan Karakter.
Bagi pemain yang memiliki kelebihan ‘dana’, ada salah satu cara mudah saat memainkan Seven Knights 2 karena Netmarble menyediakan berbagai paket yang dapat dibeli di awal perilisan. Dan kalau kamu adalah salah satu pemain Seven Knights 2 yang memiliki kelebihan ‘dana’, perlu diingat bahwa tidak semua paket layak dibeli.
Berikut ini adalah paket yang kami rekomendasikan untuk dibeli:
• Daily Summon Pack: Paket ini akan memberikan kamu banyak tiket untuk melakukan Summon Equip, Pet dan Karakter dengan harga murah.
• Premium Scenario Easy: Paket ini memberikan syarat mudah dan harga murah untuk kamu mendapatkan 10,860 Ruby
Selain dua paket yang disebutkan, tidak disarankan untuk dibeli karena harganya yang tinggi dan juga karena bisa kamu dapatkan secara gratis saat memainkan game ini.
Meskipun game ini bergenre Masively Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG), bermain dengan serba Auto adalah kesalahan besar sob! Jadi sangat tidak disarankan untuk terus-terusan memainkan Seven Knights 2 dengan Auto dari awal sampai akhir, karena itu hanya berguna di Chapter awal yang memiliki tantangan-tantangan yang relatif mudah.
Sedangkan saat kamu mencapai Chapter Normal hingga Dungeon dan Raid level tinggi, menggunakan Auto malah membuat strategi yang kamu rancang sebelumnya menjadi sia-sia. Hal ini karena ada momen-momen dimana kamu harus menentukan timing untuk menghindari serangan musuh, melakukan Heal, dan juga menggunakan Skill Ultimate.
Membahas tentang game Seven Knights 2 yang memang baru dirilis tidak ada habisnya sob! Dan dengan artikel ini, diharapkan kamu bisa lebih paham cara memainkan game ini karena ada banyak hal yang mungkin kamu belum tahu.
Misalnya saja, formasi yang ternyata menggunakan Basic dengan sedikit modifikasi dapat membuat kamu memenangkan pertarungan lebih cepat, hingga Karin yang ternyata sangat berguna di dalam tim karena bisa menjadi penentu untuk memenangkan pertarungan.
Ditambah lagi Shop yang perlu dicek secara rutin hingga paket yang bisa kamu beli jika memang memiliki dana lebih untuk mendapatkan kemudahan saat memainkan Seven Knights 2 ini.
Demikianlah tips bermain Seven Knights 2 yang bisa kamu coba untuk saat ini, dan nantikan tips-tips selanjutnya untuk memainkan game ini di artikel berikutnya. Yang pasti, jangan lupa untuk memainkan game Seven Knights 2 ini menggunakan emulator LDPlayer di PC atau laptop kamu ya.
Sampai jumpa lagi sobat LDPlayer!
Seven Knights 2